ADVERTORIALEkonomi Bisnis

Dukung Ekonomi Masyarakat, Bank NTB Syariah Siapkan Pembukaan Layanan Pojok NTBS di Tiga Pasar Tradisional Kota Mataram

Mataram (NTBSatu) – Menyusul kesuksesan implementasi digitalisasi di Pasar Dasan Agung, Bank NTB Syariah berkomitmen untuk memperluas jangkauan layanannya. Sebagai bentuk dukungan nyata terhadap ekonomi kerakyatan, Bank NTB Syariah berencana membuka fasilitas Pojok NTBS di tiga pasar tradisional strategis lainnya di wilayah Kota Mataram.

Langkah ini guna memastikan para pedagang pasar mendapatkan pendampingan berkelanjutan dalam bertransaksi secara digital. Serta, mempermudah akses terhadap layanan perbankan syariah di pusat ekonomi masyarakat.

Perluasan Ekosistem Digital

Direktur Utama Bank NTB Syariah, Nazaruddin menjelaskan, pemilihan tiga pasar tersebut berdasarkan pada potensi ekonomi. Kemudian, jumlah pedagang yang mulai beralih menggunakan sistem pembayaran non-tunai (QRIS).

“Melihat antusiasme pedagang di Pasar Dasan Agung yang kini telah mencapai 129 merchant, kami ingin mereplikasi model keberhasilan ini. Pojok NTBS akan menjadi pusat literasi digital bagi pedagang yang ingin beralih dari transaksi tunai ke digital secara real time,” ujarnya, Senin, 26 Januari 2026.

IKLAN

Fungsi Strategis Pojok NTBS

Hadirnya Pojok NTBS di pasar-pasar tradisional memiliki fungsi layanan yang spesifik bagi ekosistem pasar:

  • Layanan Pengaduan Cepat: Menangani kendala teknis transaksi QRIS di tempat, untuk meningkatkan literasi keuangan syariah dan pengenalan produk perbankan syariah sesuai kebutuhan;
  • Pendampingan Merchant: Membantu pedagang dalam mengoperasikan aplikasi perbankan digital;
  • Sosialisasi Pembiayaan UMKM: Memberikan informasi terkait pergeseran fokus pembiayaan Bank NTB Syariah yang kini lebih memprioritaskan sektor produktif (UMKM) dibandingkan sektor konsumtif.

Sinergi Pemerintah dan Perbankan

Hingga posisi Desember 2025, pertumbuhan transaksi QRIS di pasar tradisional NTB menunjukkan tren positif. Baik dari sisi frekuensi transaksi maupun nominal transaksi.

Saldo nasabah yang mengendap  mengalami peningkatan setiap bulannya di rekening pedagang. Dengan perluasan ini, Bank NTB Syariah optimis angka inklusi keuangan syariah di Kota Mataram akan terus meningkat signifikan hingga akhir tahun 2026. (*)

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button