Politik

Selesaikan Tur ke Jakarta, Iqbal Dapat Respons Positif dari Presiden dan Para Menteri

Mataram (NTBSatu) – Gubernur NTB terpilih, Lalu Muhamad Iqbal telah menyelesaikan agenda tur ke Jakarta selama seminggu. Dalam kesempatan itu, Iqbal bertemu dengan sejumlah petinggi, mulai dari jajaran menteri hingga Presiden Prabowo.

Iqbal mengatakan, para petinggi, termasuk Presiden Prabowo, memberi respons positif untuk ikhtiar NTB Makmur Mendunia. Selain itu, Iqbal pun menceritakan komitmen Provinsi NTB untuk ikut menyukseskan visi Presiden Prabowo dan program-program prioritas nasional.

“Alhamdulillah, mereka memberi respons sangat positif,” ungkap Iqbal melalui akun Instagram pribadinya @iqbal_lalu_muhamad, Senin, 16 Desember 2024.

Lebih lanjut, Iqbal menyebutkan, karena telah mendapatkan respons positif dari para petinggi, warga NTB harus menyatukan barisan untuk bangkit bersama. Ia yakin, apabila warga NTB bersatu, tak ada hal yang tak terlaksana.

“Sembari berdoa, semoga Allah menuntun dan meridai perjuangan bersama ini. Aamiin yaa rabbal aalaamiin,” doa dari Iqbal.

IKLAN

Dalam proses tur ke Jakarta, Iqbal mendapat sambutan yang hangat dari sahabat-sahabatnya yang kini menjadi bagian dari Kabinet Merah Putih. Mereka adalah Dudy Purwagandhi yang menjabat sebagai Menteri Perhubungan.

Kemudian, Nusron Wahid yang menjabat Menteri ATR/BPN, Dito Ariotedjo yang menjabat Menteri Pemuda dan Olahraga, Raja Juli Antoni yang menjabat Menteri Kehutanan. Juga, Airlangga Hartarto yang menjabat Menko Perekonomian.

Iqbal pun turut menjumpai sejumlah wakil menteri, yaitu Ahmad Riza Patria yang menjabat Wakil Menteri Desa dan Pembangunan Daerah Tertinggal. Kemudian, Agus Priono yang menjabat sebagai Wakil Menteri Sosial, Febrian Alphyanto Ruddyard yang menjabat sebagai Wakil Menteri Perencanaan Pembangunan Nasional Indonesia.

Adapula Aminuddin Ma’ruf yang menjabat sebagai Wakil Menteri BUMN. Selanjutnya, Fahri Hamzah yang menjabat Wakil Menteri Perumahan dan Kawasan Permukiman Indonesia. Serta, Anis Matta dan Arrmanatha Nasir yang menjabat sebagai Wakil Menteri Luar Negeri Indonesia. (*)

IKLAN

Muhammad Yamin

Jurnalis Pemerintahan & Politik

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button