
Mataram (NTBSatu) – Pemerintah Kota Mataram menggelontorkan anggaran Rp200 juta untuk melakukan penataan dan pelestarian Jalan Pabean di kawasan Kota Tua Ampenan.
Jalan Pabean merupakan jalan utama menuju objek Wisata Pantai Ampenan yang dahulunya merupakan Pelabuhan Ampenan.
Di kanan kiri jalan tersebut, berdiri banyak selasar bangunan tua yang digunakan sebagai toko, kedai/kafe hingga rumah peribadatan.
Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Kota Mataram, Lale Widiahning menyebut, fokus utama dari revitalisasi ini adalah perbaikan infrastruktur jalan dengan mengganti paving block menggunakan ukuran 40×40 cm yang lebih kuat dan tahan lama pada pedestrian di sana.
Karena, pada area itu kerapkali menjadi tempat parkir kendaran dengan ukuran yang besar, seperti truk milik Pertamina.
“Nanti akan kita tambah fasilitas kursi untuk tempat istirahat, seperti yang ada di sepanjang Jalan Pejanggik. Dan ada tambahan ornamen-ornamen lampu untuk mempercantik area itu,” jelas Lale, Senin, 21 Oktober 2024.
Pemkot Mataram juga melakukan pengecatan pada puluhan bangunan tua di sepanjang Jalan Pabean.
“Untuk mempertahankan otentik dan nilai sejarah dari bangunan-bangunan tersebut. Bangunannya kita cat dengan warna pastel seperti krem muda dan tua,” tukas Lale
Melalui renovasi ini, pihaknya berharap reputasi Kota Tua Ampenan sebagai destinasi wisata unggulan di Nusa Tenggara Barat dapat lebih menarik minat wisatawan untuk berkunjung. (*)