Lombok Timur (NTBSatu) – Sebanyak 4.000 orang tercatat mendaftar, pada rekrutmen Calon Pegawai Negeri Sipil atau CPNS Kabupaten Lombok Timur 2024.
Jumlah itu berdasarkan rekapan Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Lombok Timur, pada tahapan pendaftaran 20 Agustus hingga 10 September 2024.
“Sudah mencapai 4.000 orang yang mendaftar,” kata Kepala BKPSDM Lombok Timur, Mugni, Rabu, 11 September 2024.
Mugni menjelaskan, 4.000 pendaftar itu nantinya akan memperebutkan 100 formasi CPNS Lombok Timur yang tersedia. Rinciannya, 60 formasi tenaga kesehatan dan 40 formasi untuk Organisasi Perangkat Daerah (OPD) teknis.
Ia membeberkan, pendaftaran CPNS seharusnya berakhir pada 6 September 2024. Namun mengalami perpanjangan selama 4 hari, lantaran permasalahan teknis.
“Kemarin diperpanjang 4 hari karena server untuk e-materai mengendap,” ucap Mugni.
Mugni mengatakan pihaknya saat ini masih fokus pada rekrutmen CPNS. Pihaknya belum dapat memastikan jadwal perekrutan Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK).
“PPPK belum (buka), mungkin setelah selesai CPNS dulu baru akan kita umumkan pendaftarannya,” ujar Mugni.
Ia menyebut, Pemkab Lombok Timur tengah memfokuskan penyerapan tenaga CPNS, lantaran kebutuhan yang mendesak. Sebab, cukup banyak PNS Lombok Timur yang sudah pensiun.
“Tahun ini saja sebanyak 547 PNS yang pensiun,” ucap Mugni.
Para PNS yang pensiun itu akibat batas usianya, meninggal dunia, mengundurkan diri, dan mengalami pemecatan.
Sementara jika menimbang beban kerja, ungkap Mugni, Pemkab Lombok Timur membutuhkan tambahan ribuan PPPK.
“Saat ini Pemkab Lombok Timur memiliki 11 ribu pegawai PPPK dan PNS. Dan idealnya memiliki 17 ribu pegawai dari gabungan kedua formasi tersebut,” tutup Mugni (*)