HEADLINE NEWSSumbawa

Operator MXGP akan Syuting Film India di Sumbawa

Mataram (NTBSatu) – Samota Enduro Gemilang berencana syuting film India di Sumbawa, Nusa Tenggara Barat. Mereka syuting film India di Sumbawa lantaran ingin menghibur masyarakat yang batal menjadi tuan rumah penyelenggaraan MXGP 2024.

Samota Enduro Gemilang ingin memberikan kabar gembira untuk pecinta film dan masyarakat Sumbawa. Mereka menilai Sumbawa menjadi lokasi ideal untuk syuting film India.

Direktur Proyek Samota Enduro Gemilang, Diaz Rahmah Irhani menyebutkan, syuting film India bertujuan mengobati MXGP yang batal terlaksana di Sumbawa. Sebelumnya, MXGP terlaksana 29-30 Juni 2024 di Samota, Sumbawa.

“Sirkuit Samota batal menjadi tuan rumah dengan alasan agar pembalap dapat fokus pada satu area balap, yakni Sirkuit Selaparang,” ungkap Diaz, Kamis, 13 Juni 2024.

Terbaru, Diaz menyebutkan syuting film India berlangsung pada 10 Juli 2024 mendatang. Ia menegaskan, syuting film India di Sumbawa bukan wacana.

“Samota Enduro Gemilang telah mengurusi visa kru film India yang syuting di Sumbawa,” tandas Diaz.

Diaz belum mengetahui soal aktor yang terlibat dalam syuting tersebut. Ia menekankan, syuting film India pasti terlaksana di Sumbawa.

Sebelumnya, para pembalap MXGP akan menghabiskan masa berlibur di Gili Trawangan, Meno, dan Air. Mereka akan menghabiskan jeda antara seri I dan seri II dengan berlibur di tiga gili itu.

Eks Bandara Selaparang kembali menjadi tuan rumah MXGP 2024, 29-30 Juni dan 6-7 Juli mendatang. Sirkuit ini menjadi tuan rumah MXGP untuk kedua kalinya.

Berita Terkini:

Pembalap dan tim menginap di Prime Park, Merumatta, dan Lombok Astoria. Samota Enduro Gemilang memperoleh informasi para pembalap akan berlibur di tiga gili dari tim resmi.

Para pembalap banyak memesan paket berlibur di Gili Trawangan, Meno, dan Air. Samota Enduro Gemilang membuka beberapa opsi berlibur kepada para pembalap.

Samota Enduro Gemilang mengusahakan, para pembalap tidak keluar dari area Nusa Tenggara Barat semasa jeda seri I dengan seri II. Mereka ingin agar para pembalap menghabiskan waktu berlibur di Nusa Tenggara Barat.

Provinsi Nusa Tenggara Barat memiliki sejumlah destinasi wisata. Maka, Samota Enduro Gemilang menawarkan berbagai opsi berlibur yang tersedia di Nusa Tenggara Barat. (GSR)

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button