BERITA LOKALPolitik

Tensi Pilkada Lombok Timur Mulai Naik, H. Iron Mengaku Dapat Desakan hingga Ancaman

Lombok Timur (NTBSatu) – Tensi Pilkada Lombok Timur mulai naik. Persaingan ketat bakal calon semakin sengit.

Bakal Calon Bupati (Bacabup) Lombok Timur, Haerul Warisin alias Haji Iron, mengungkapkan, mulai banyak calon yang meminta menjadi wakilnya pada Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Lombok Timur 2024.

Kata Iron, banyaknya permintaan itu hadir setelah banyak dukungan partai dan kelompok pasca ramainya rumor dirinya tak akan didukung oleh partai sendiri, yaitu Gerindra, dan diisukan tak berhubungan baik dengan NW.

“Setelah isu-isu liar itu tertepis dan berlalu, sekarang banyak yang menghubungi saya meminta menjadi wakil, bahkan ada yang mengancam ini, itu. Tapi saya bilang, ‘silakan saudara maju, tetapi kita tidak bisa berpasangan,” tegas Iron, Minggu, 9 Juni 2024. Hanya saja, bentuk dan kata kata ancaman tak diuraikan.

Namun, lanjut Iron, semua permintaan itu ia tolak lantaran sudah lama membangun komitmen dengan Edwin Hadiwijaya sebagi wakilnya pada Pilkada Lombok Timur tahun ini.

“Rencana berpasangan saya dengan beliau (Edwin) bukan baru-baru ini, tapi sudah kami rencanakan sejak 19 bulan yang lalu,” ucapnya.

Hal itu pun diakui Edwin saat dirinya menerima Kartu Tanda Anggota (KTA) Partai Amanat Nasional (PAN) pada hari yang sama, setelah dirinya keluar dari Partai Bulan Bintang (PBB).

Keduanya pun mengaku optimis akan menangnya Iron-Edwin di Pilkada tahun ini. Pasalnya tim pemenangan mereka sudah tersebar hingga ke tingkat dusun di seluruh Lombok Timur.

Mereka pun kini telah mendapat dukungan dari Gerindra dan PAN dengan jumlah 12 kursi di DPRD Lombok Timur. Dan yakin akan turut didukung Golkar pada waktu dekat.

Menanggapi hasil survei elektabilitas Piilkada Lombok Timur yang dirajai Iron-Edwin, ia mengaku tidak heran, dan berharap hasil survei tersebut realistis dengan kondisi lapangan.

“Presisi bilang Iron-Edwin paling tinggi dalam survei mereka, dan saya mensyukuri itu. Karena kita memang sudah bergerak sejak hampir tiga tahun yang lalu. Intinya kita tetap berjuang dan tidak boleh jumawa,” ucap Iron.

Sebelumnya, ditanya soal langkahnya ke depan, H Iron mengaku akan mulai tancap gas pada September 2024. Atau setelah dilakukannya pendaftaran Cabup-Cawabup di Komisi Pemilihan Umum (KPU).

Diketahui sebelumnya, dalam survei Presisi baru-baru ini, H Iron berada di puncak dengan hasil survei 62 persen. Sementara popularitas tertinggi untuk Bakal Calon Wakil Bupati Lombok Timur ditempati Edwin Hadiwijaya dengan capaian 33,60 persen. Keduanya kebetulan berpasangan dengan nama paket “Iron-Edwin”. (MKR)

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button