Mataram (NTBSatu) – Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kota Mataram gencar melakukan perantingan pohon di sepanjang Jalan Langko dan Jalan Pejanggik.
Hal ini dilakukan sebagai langkah antisipasi pohon tumbang, terutama di musim hujan dan angin kencang.
“Perantingan dilakukan secara berkala, baik secara manual maupun menggunakan alat berat,” ungkap Kepala Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kota Mataram, Nizar Denny Cahyadi
Denny menjelaskan, perantingan pohon merupakan upaya penting untuk menjaga keselamatan pengguna jalan dan meminimalisir potensi kerusakan akibat pohon tumbang.
Selain itu, perantingan juga dapat membantu menjaga kesehatan dan keindahan pohon.
“Kami juga menerima laporan dari pihak Kecamatan dan Kelurahan jika ada pohon yang perlu dipangkas. Sebab pohon tumbang tidak saja karena ada cuaca ekstrem namun juga karena kondisi akar pohon yang sudah rapuh,”ucapnya.
Untuk pohon pelindung dengan ketinggian di atas 20 meter, DLH bekerja sama dengan pihak ketiga untuk melakukan perantingan.
Berita Terkini:
- MDMC Gelar Program “Karang Tangguh” di NTB, Upaya Tekan Risiko Dampak Bencana
- Debat Baru Mulai, Calon Wali Kota Bima Nomor Urut 3 Tinggalkan Podium
- Senator Evi Apita Maya Tegaskan Dukung Zul-Uhel di Pilgub NTB 2024
- SMKPP Negeri Bima akan Teruskan Pertanian Berkelanjutan
- Bahlil Umumkan Kepengurusan DPP Partai Golkar, Berikut Daftarnya
“Karena keterbatasan alat, kami gandeng pihak ketiga untuk melakukan perantingan seperti di jalan protokol yakni di jalan Langko dan Jalan Pejanggik yang rata-rata pohonnya sangat tinggi,” jelasnya.
Hingga saat ini, kegiatan perantingan dan pemangkasan pohon dilakukan di semua ruas jalan utama pada 6 Kecamatan Se Kota Mataram yang menjadi areal publik.
DLH telah menyiapkan petugas khusus untuk perantingan.
“Intinya, kami sebisa mungkin tidak memotong pohon jika kondisi akarnya masih kuat. Kami lebih fokus pada perantingan dan pemangkasan dahan dan ranting pohon dengan menggunakan alat yang sudah di siapkan,” tutup Denny. (WIL)