Pemuda di Lombok Utara Meninggal Mengenaskan, Diduga Terlilit Utang
Mataram (NTBSatu) – Pria asal Desa Tanjung, Kecamatan Tanjung, Lombok Utara inisial IKTKA ditemukan meninggal tak wajar, Rabu, 5 Juni 2024.
Pria 24 tahun itu diduga bunuh diri (bundir) karena depresi akibat terlilit utang.
“Jadi informasinya karena korban terlilit utang,” kata Kapolsek Tanjung AKP Remanto mengatakan kepada wartawan, sore ini.
Kronologisnya, sekitar pukul 07.30 Wita ayahnya membangunkan korban untuk berangkat kerja. Mendengar itu IKTKA menanggapi, “Iya, sebentar saya bangun.”
Setelah itu, orang tua korban pergi menuju salah satu perumahan di Dusun Karang Swela untuk menjemput seseorang bernama Aditya.
Kemudian sekitar pukul 08.30 Wita, ayahnya dan Aditya kembali ke rumahnya. “Saat saksi Aditya hendak mengambil handuk di belakang rumah, dia menemukan korban telah tergantung,” jelas Kapolsek.
Berita Terkini:
- Malam ini Jaksa Tahan Kabid Dinas PUPR Dompu Tersangka Kasus Rehabilitasi Irigasi
- Dispopar Sumbawa Targetkan 14 Kapal Pesiar dan 90 Ribu Wisatawan di 2026
- SOTK Baru, Proses Pengukuhan Pejabat Pemprov NTB Bertahap
- Wabup Ansori Apresiasi Multiplier Effect Program MBG, Penuhi Gizi Anak dan Serap Tenaga Kerja
- Efek Relokasi Puskesmas Mataram: SDN 19 Dimerger, Kantor Lurah Barat Ikut Bergeser
Orangtua korban selanjutnya melaporkan kejadian yang dilihatnya ke pihak kepolisian. Mendengar informasi tersebut, personel Polsek Tanjung bergerak menuju lokasi melakukan olah Tempat Kejadian Perkara (TKP) dan mengevakuasi jenazah korban.
Hasilnya, kepolisian menemukan tali berwarna putih sepanjang tiga meter, kursi kasus berwarna cokelat, dan baju kaos putih corak abu-abu.
“Semua barang bukti di lokasi kejadian kami amankan,” ungkapnya.
Keluarga IKTKA, sambung Remanto, menolak melakukan autopsi. Mereka mengaku ikhlas atas kematian korban dan menganggap kejadian tersebut sebagai musibah. (KHN)



