Mataram (NTBSatu) – Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Provinsi NTB secara resmi telah merilis hasil akhir pasca sanggah pelamar Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK).
Sebanyak 811 pelamar yang mengajukan sanggah. Namun Panitia Seleksi Daerah PPPK Pemprov NTB hanya menerima sanggahan dari 348 pelamar. Sedangkan 463 pelamar sanggahannya tidak diterima.
Baca Juga : Banjir Pujian Tapi Masih Tersisa Air Mata di Balik Sukses MotoGP Mandalika
Kepada NTBSatu, Analis Sumber Daya Manusia, Badan Kepegawaian Daerah (BKD) NTB, Ashadinata mengatakan, sebanyak 811 pelamar yang mengajukan sanggahan dengan rincian formasi, tenaga guru 393 orang, tenaga kesehatan 82 orang dan tenaga teknis 426 orang.
“Dari 348 pelamar yang sanggahannya diterima, masing-masing untuk formasi tenaga guru 261 orang, tenaga kesehatan 14 orang dan tenaga teknis 73 orang,” kata Nata, Rabu, 25 Oktober 2023.
Sementara itu, 463 pelamar yang sanggahannya ditolak, terdiri dari formasi tenaga guru 42 orang, tenaga kesehatan 68 orang dan tenaga teknis 353 orang.
Baca Juga : Puslapdik Kemendikbudristek Minta Operator KIP Kuliah Kampus Segera Laporkan Data Mahasiswa Penerima