Mataram (NTB Satu) – Ketua Umum Partai Persatuan Indonesia (Perindo) Hary Tanoesoedibjo (HT) akan datang ke Lombok pada Sabtu 18 Maret 2023.
Sekretaris DPW Partai Perindo NTB, Muhammad Nashib Ikroman mengatakan untuk menyambut kedatangan HT, Perindo NTB telah melakukan persiapan.
“Sudah kita rapat persiapan teknis terkait dengan kedatangan ketum. Yang hadir nanti ketum, bersama dengan sejumlah pengurus DPP,” ungkap Acip sapaan akrabnya.
Nashib Ikroman menyampaikan, ribuan kader dan simpatisan Perindo akan menyambut kunjungan Ketua Umum di NTB yang pusatnya di tiga titik kunjungan.
Kemudian untuk pelantikan sayap partai, HT juga akan melantik empat sayap partai. Yaitu Garda Rajawali Perindo, Pemuda Perinndo, Kartini Perindo, dan Barisan Penjaga Indonesia.
Acip menyampaikan untuk acara pelantikan yang akan berlangsung di Prime Park nantinya akan datang sekitar 1.500 kader.
“Kalau totalnya ada ribuan orang. Karena tidak hanya di satu tempat,” katanya.
Menurut Acip, Perindo memiliki visi utamanya yakni dalam penguatan ekonomi masyarakat menengah ke bawah. Karena Perindo telah memutuslan arah dalam bergerak yakni bagaimana ekonomi kelas bawah bisa bergerak ke ekonomi menengah. (ADH)