Lalu Budi Suryata Tegaskan PDIP Ambil Peran Menjaga Kedaulatan Pangan Indonesia
Mataram (NTBSatu) – Sekretaris PDI Perjuangan NTB, Lalu Budi Suryata menegaskan, partainya saat ini mengambil peran penting dalam menopang kedaulatan pangan di Indonesia.
Usai menghadiri Rapat Kerja Nasional (Rakernas) IV PDIP, di JIExpo, Kemayoran, Jakarta Pusat, Lalu Budi mengatakan kehidupan suatu negara sangat ditentukan oleh maju mundurnya pengelolaan terkait dengan pangan.
Oleh karena itu, PDIP memiliki tanggung jawab sejarah untuk mewujudkan kedaulatan pangan di negara Indonesia.
Berita Terkini:
- DPRD NTB Kritisi Rencana Pengurangan KPH, Dinilai Berisiko Lemahkan Pengawasan Hutan
- SOTK Baru KCD Dikpora Wilayah IV Sumbawa Terbentuk: Nomenklatur Berubah, Struktur Tetap
- Uji Coba Full Day School di Mataram, Guru Masih Pertimbangkan Hak dan Jam Kerja
- Tugu Mataram Metro: Megah di Mata, Merana di Anggaran
“Mati hidupnya suatu bangsa tergantung dari pangan, dan ada suatu idealisme dari PDI Perjuangan untuk mengingatkan bahwa di dalam Pemilu kita tidak hanya bicara figur calon presiden calon wakil presiden dengan berbagai dansa politik, tetapi komitmen dalam menyelesaikan masalah rakyat dan yang paling fundamental adalah pangan,” jelasnya kepada NTBSatu Sabtu, 30 September 2023.
Sebagai wujud komitmen dan menjaga kedaulatan pangan, partai pimpinan Megawati Soekarno Putri itu menyelenggarakan Pangan Expo Plus 2023 di tengah Rakernas tersebut.



