Mataram (NTB Satu) – Pemerintah Kota Mataram menginginkan kawasan eks Bandara Selaparang bisa terus dimanfaatkan untuk kegiatan yang berdampak pada peningkatan perekonomian Kota Mataram
Keinginan Pemkot Mataram tersebut disampaikan oleh Wali Kota Mataram H Mohan Roliskana, saat rapat paripurna di DPRD Kota Mataram, Selasa, 4 Juli 2023 lalu.
Baca Juga:
- DPP IKADIN Minta Bawaslu Perketat Pengawasan ASN dan Money Politics, Soroti Penyelesaian Kasus Pilkada Bima
- Tim BKC Amankan 12.776 Batang Rokok Ilegal di Kota Mataram
- Sasar 11 Titik Lokasi di Lombok Tengah, Tim BKC Ilegal Tertibkan 3.660 Batang Rokok dan 2,1 Kilogram TIS
- Tingkatkan Kualitas Layanan Publik, Diskominfo Mataram Terbitkan 740 TTE Tersertifikasi
Pemanfaatan kawasan eks Bandara Selaparang diharapkan menjadi kerjasama tripartit antara Pemprov NTB, PT Angkasa Pura (AP) dan Pemkot Mataram. Artinya Pemkot Mataram ingin terlibat di dalam pengembangan kawasan yang strategis tersebut.
Harapan tersebut mendapatkan dukungan penuh dari DPRD Kota Mataram. Ketua DPRD Kota Mataram H. Didi Sumardi, SH mengatakan, pihaknya dari awal berharap agar bekas bandara ini dimanfaatkan. Akan tetapi selalu terkendala dengan alasan tertentu.