Mataram (NTB Satu) – Polresta Mataram menunggu hasil identifikasi Laboratorium Forensik (Labfor) Polda Bali terkait terbakarnya sebua kos-kosan di Cakranegara, Kota Mataram.
“Kami sudah berkoordinasi dengan pihak Labfor Polda Bali untuk mengetahui penyebab kebakaran tersebut,” kata Kapolres Mataram, Kombes Pol Mustofa, Selasa, 6 Juni 2023.
Lihat Juga:
- Blak-blakan Kemenhub Sebut Indonesia Airlines Hoaks, Tidak Jelas
- APPSBI Imbau Peternak Waspada Modus Penipuan Jelang Iduladha, Kerugian Capai Miliaran Rupiah
- Dewan Ingatkan Pengurus Bank NTB Syariah Bukan Cerminan Selera Politik
- Perkuat Literasi Sains Pelajar Kota Mataram, FKIP Ummat Hadirkan FISMAT 2025
Hasil laboratorium tersebut nantinya akan menentukan arah polisi menangani terbakarnya sebuah kos yang diduga sebagai gudang penyimpanan plastik tersebut.
“Setelah itu baru bisa diarahkan ke mana penanganannya,” lanjut Kombes Pol Mustofa.
Sebelumnya, Polresta Mataram telah menyelidiki kebakaran kos-kosan tersebut, apakah karena konsleting listrik.