Mataram (NTB Satu) – Badan Pengelolaan Pendapatan Daerah (Bappenda) Provinsi NTB menggelar Rapat Koordinasi Tim Pembina Samsat lingkup Provinsi NTB di Hotel Lombok Raya, Rabu 9 Agustus 2023.
Di hadapan Kepala Bappenda NTB Hj. Eva Dewiyani, S.P. dan 70 peserta dari jajaran Dit Lantas NTB serta UPTB Samsat, Gubernur NTB Dr H. Zulkieflimansyah yang diwakili Asisten III, H. Wirawan memberikan apresiasi terhadap penyelenggaraan kegiatan tersebut.
Ia menjelaskan, output dari pertemuan hari ini bagaimana mengoptimalisasi pengawalan pajak daerah agar target Pendapatan Asli Daerah (PAD) terealisasi.
“PAD ini merupakan harapan menuntaskan janji di tengah keuangan daerah yang terbatas,” ujar Wirawan.
Menurutnya, dana perimbangan saat ini sedikit, sementara peruntukannya sudah diatur oleh pusat. Akan tetapi, Pemprov tidak hanya melaksanakan program pusat. Untuk itu, PAD ini merupakan satu-satunya harapan.
“Hanya PAD saja yang bisa kita atur penggunaanya. Jadi semakin tepat Rakor ini guna maksimalkan PAD,” sebutnya.
Menyampaikan pesan Gubernur, Wirawan mengatakan untuk meningkatkan dan memaksimalkan PAD, ada tiga hal yang harus ditingkatkan. Di antaranya SDM Bappenda dan Samsat harus terus ditingkatkan.
“Ilmu teknologi juga harus kita tingkatkan dan kuasai. Untuk yang terakhir, dalam bekerja kita harus merujuk pada regulaai yang berlaku,” tuturnya.
Sementara itu, Kepala Bappenda NTB Hj. Eva Dewiyani, S.P mengatakan, dengan kegiatan ini ke depannya bisa menghasilkan keputusan dan kesepakatan yang lebih baik.
“Mudahan ke depan bisa menghasilkan keputusan dan kesepakatan yang lebih baik. Karena ini merupakan kegiatan yang sering kita lakukan,” pungkasnya. (MIL)