Mataram (NTB Satu) – Tidak seperti tahun 2022 yang mana Sirkuit Mandalika berada di urutan kedua sebagai tuan rumah MotoGP, namun tahun 2023 besok Sirkuit Mandalika berada di urutan keras. Dari informasi yang diperoleh NTB Satu, MotoGP di Sirkuit Mandalika bakal digelar pada tanggal 13 hingga 15 Oktober 2023.
Sebelumnya, MotoGP Mandalika 2023 direncanakan digelar awal tahun, persis seperti tahun 2022. Namun, menurut keterangan dari Direktur Utama Mandalika Grand Prix Association (MGPA) Priandhi Satria, perubahan jadwal tersebut memang sesuai dengan keinginannya.
“Apabila jadwal MotoGP Mandalika 2023 sama seperti tahun 2022, tentunya itu akan bersinggungan dengan jadwal puasa dan lebaran,” ungkap Priandhi kepada NTB Satu, Jumat, 30 September 2022 malam.
Selanjutnya, Priandhi mengatakan, pihaknya sangat senang dengan jadwal terbaru MotoGP 2023. Sebab, jika berkaca dengan jadwal 2022, NTB masih berada dalam musim penghujan. Diketahui, musim penghujan cukup berbahaya bagi balapan paling akbar tersebut.
Menurut Priandhi, jika MotoGP Mandaika 2023 berdekatan atau bertepatan dengan dengan bulan puasa dan perayaan lebaran akan kurang bagus untuk event besar. Sebab, tentunya masyarakat Indonesia akan lebih condong mudik atau pulang kampung.
“Adanya perubahan jadwal semestinya dapat membuat kami mempersiapkan MotoGP Mandalika 2023 lebih matang lagi,” terang Priandhi.
Lebih lanjut, Priandhi menceritakan, jadwal MotoGP Mandalika 2023 memang sesuai dengan permintaan MGPA Sebab, MGPA memang ingin menyesuaikan dengan jadwal bulan puasa dan lebaran.
“Apabila kami mendapat jadwal yang bertepatan dengan bulan puasa dan lebaran, tentunya itu sangat susah untuk disesuaikan. Atas dasar permintaan kami, kemudian disesuaikanlah pada 13 hingga 15 Oktober 2022,” tandas Priandhi.
Perubahan jadwal MotoGP Mandalika 2023 nyatanya sejalan dengan jadwal MotoGP di kawasan Asia Pasifik. Diketahui, balapan ke-14 akan berlangsung di venue debut Sirkuit Internasional Buddh India pada 22 hingga 24 September yang akan dilanjutkan dengan MotoGP Jepang pada 29 September hingga 1 Oktober.
Gelaran MotoGP Mandalika 2023 akan dihelat pasca-dua pekan MotoGP Jepang. Setelah mengaspal di Sirkuit Mandalika, para pembalap akan melanjutkan perebutan gelar juara di MotoGP Australia, MotoGP Thailand, dan MotoGP Malaysia.
Balapan pertama akan berlangsung di Portugal pada 24 hingga 26 Maret 2023 kemudian dilanjutkan dengan MotoGP Argentina pada akhir Maret hingga awal April 2023.
Total balapan tahun 2023 akan berlangsung sebanyak 21 seri. Jumlah tersebut lebih banyak satu seri dibandingkan dengan tahun 2022. (GSR)