Perpustakaan Daerah NTB Sediakan Aneka Buku Tes TOEFL

Mataram (NTB Satu) – Dinas Perpustakaan dan Kearsipan NTB menyediakan aneka buku persiapan mengikuti Test Of English as a Foreign Language (TOEFL). Penyediaan buku-buku tersebut diharapkan dapat membantu masyarakat dalam menghadapi tes TOEFL.

Pengunjung perpustakaan, Dias Wijaya Kusuma mengatakan, buku-buku tes TOEFL cenderung mahal. Oleh karena itu, ia menghaturkan terima kasih kepada Dinas Perpustakaan dan Kearsipan NTB yang telah menyediakan buku-buku yang dibutuhkannya.

“Buku-buku TOEFL sebenarnya gampang dicari. Sayangnya, buku-buku itu mahal sekali. Jadi, daripada mengeluarkan uang, saya lebih baik meminjamnya di Perpustakaan Daerah NTB,” ungkap mahasiswa Program Studi Bahasa Inggris, Universitas Islam Negeri Mataram, ditemui NTB Satu di Perpustakaan Daerah NTB, Kamis, 12 Mei 2022.

Dias memilih buku Persiapan 100% Ampuh Menguasai TOEFL karya Achmad Fanani, Toyyibah, dan Uswatun Qoyyimah untuk dipinjam. Buku tersebut telah merangkum aneka soal, strategi menjawab, serta kisi-kisi tes TOEFL yang bakal dihadapi.

“Semoga saya dapat nilai yang memuaskan pada tes TOEFL nanti. Kalau saya dapat nilai yang memuaskan, itu artinya Perpustakaan Daerah NTB turut membantu saya,” ujar Dias.

Sebelumnya, Kepala Dinas Perpustakaan dan Kearsipan NTB, Julmansyah, M.Ap., mengatakan, mencari buku yang tepat merupakan hal yang penting. Menurutnya, masyarakat perlu didampingi manakala menentukan buku yang bakal dipinjam.

“Mencari buku-buku yang relevan mengenai budaya atau gaya hidup masyarakat, juga sangat penting untuk diperhatikan,” ungkap Julmansyah ketika membuka acara Bimbingan Teknis (Bimtek) Strategi Pengembangan Perpustakaan – Teknologi Informasi dan Komunikasi, di Hotel Aston, Rabu, 11 Mei 2022.

Julmansyah menyarankan agar pengelola perpustakaan menyiapkan bahan bacaan yang relevan dan sesuai dengan tantangan beserta kebutuhan masyarakat. (GSR)

Exit mobile version