Sumbawa Barat

Korban Tenggelam di Pantai Tanjung Menangis Ditemukan di Sumbawa Barat

Mataram (NTB Satu) – Sesosok mayat ditemukan terapung oleh nelayan di Pantai Maluk, Kabupaten Sumbawa Barat pada Minggu, 4 Juni 2023 sekitar pukul 10.00 Wita.

Mayat tersebut diduga kuat merupakan salah satu dari empat korban tenggelam di Pantai Tanjung Menangis, Lombok Timur pada Jumat, 2 Juni 2023 lalu.

Tim gabungan pencari korban mengatakan bahwa mayat tersebut mengenakan baju dan celana hitam persis dengan pakaian yang terakhir kali dikenakan salah satu korban.

Kepala Kantor SAR Mataram melalui Humas SAR Mataram, I Gusti Lanang Wiswananda menjelaskan, korban berhasil ditemukan dalam keadaan meninggal dunia di Perairan Maluk.

“Korban sudah ditemukan di Perairan Maluk, Sumbawa Barat, dalam keadaan meninggal dunia. Korban atas nama Ziad umur 13 tahun,” katanya.

IKLAN
Berita Terkait:

BREAKING NEWS – Satu Lagi Korban Tenggelam di Pantai Tanjung Menangis Ditemukan Meninggal
Korban Tenggelam di Pantai Tanjung Menangis Salah Satunya Pengantin Baru
Bahaya di Balik Indahnya Pantai di Lombok, Berikut 6 Objek Wisata yang Sering Makan Korban

Video Terkait:

1 2Laman berikutnya

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button