Mataram (NTB Satu) – Wagub NTB, Sitti Rohmi Djalilah bersama Kadis LHK NTB, Julmansyah kunjungan kerja ke Block Solutions, Selasa, 23 Mei 2023. Block Solutions terletak di kantor BRIDA NTB.
Block Solutions merupakan pabrik penghasil bata plastik pertama yang terletak di kawasan Asia Pasifik.
Project Manager Block Solutions, Deswandy mengatakan, daya tahan bata plastik telah terbuktikan di berbagai lembaga pengecekan. Selain itu, Block Solutions telah mendapat berbagai konfirmasi dari lembaga terkait.
“Kami juga telah mengantongi rekomendasi dari berbagai perguruan tinggi yang terletak di luar negeri. Bata plastik dari Block Solutions dapat bertahan hingga 100 tahun,” ujar Deswandy, Selasa, 23 Mei 2023.
Block Solutions pun telah melakukan tes terhadap Standar Nasional Indonesia (SNI). Pengecekan tersebut akan berlangsung pada Agustus 2023.
“Pengecekan meliputi ketahanan terhadap gempa, dan berbagai tes lainnya. Kami juga tes ketahanan bata plastik dari api,” terang Deswandy.
Deswandy telah menerima saran dari Wagub NTB untuk menjadikan pabrik Block Solutions sebagai salah satu wisata edukasi untuk pelajar.
“Itu merupakan saran yang bagus,” tandas Deswandy. (GSR)
Lihat juga:
- Polisi Tetapkan Sembilan Tersangka Dugaan Korupsi KUR BNI Kota Bima, Rugikan Negara Capai Rp39 Miliar
- Bangun Pemahaman Publik, STKIP Taman Siswa Bima Jelaskan Keterpisahan Insiden di Depan Kampus
- Belum Sebulan Menjabat, Wakapolda NTB Dimutasi Kapolri
- Profil Mendiang Paus Fransiskus dan Kenangan di Indonesia Pilih Naik Mobil Innova Zenix Ketimbang Alphard
- Eks Polisi Terjerat Kasus Narkoba Kabur, Polda NTB Periksa Petugas Jaga
- Demonstrasi Harga Jagung Anjlok Berujung Perusakan Mobil Dinas Wakil Bupati Bima