Mataram (NTB Satu) – Basarnas Mataram gelar simulasi satuan kecelakaan kapal dalam rangka kesiapsiagaan angkutan lebaran 2023 di Pelabuhan Lembar, Rabu, 19 April 2023.
Dalam simulasi itu, Basarnas bekerja sama dengan potensi SAR.
“Kegiatan itu melibatkan Polair Polda NTB, KSOP Lembar, KP3L Lembar, dan unsur terkait lainnya,” kata Kepala Basarnas Mataram Lalu Wahyu Efendi di sela-sela kunjungan lapangan bersama Forkopimda NTB di posko terpadu Pelabuhan Lembar.
Simulasi itu menceritakan ada korban terjatuh dari kapal. Tim SAR gabungan melakukan pencarian dan menemukan target dalam keadaan selamat.
Selanjutnya, Basarnas mengevakuasi korban menggunakan perahu karet, dan memindahkan ke kapal Rescue Boat 220 Mataram untuk pertolongan pertama.
“Selanjutnya diserahkan ke tim medis yang berada di Pelabuhan Lembar untuk penanganan lebih lanjut,” tambahnya.
Tujuan kegiatan ini, sambung Lalu Wahyu, untuk meningkatkan kesiapsiagaan dan sinergitas dengan potensi SAR. Terlebih saat masa mudik lebaran.
Sebagai informasi, selain Pelabuhan Lembar, kunjungan lapangan kesiapan pengamanan angkutan Lebaran juga dilakukan di Terminal Tipe A Mandalika dan Bandara Internasional Zainuddin Abdul Madjid (Bizam). (KHN)
Lihat juga:
- Gubernur NTB Nilai Satgas PPKS di Ponpes tak Urgen, Aktivis Anak: Justru Itu yang Belum Ada
- PPATK Sebut Korupsi dan Narkotika Jadi Kejahatan Tertinggi Tindak Pidana Pencucian Uang
- Sidang Perdana Gugatan Mobil Esemka dan Ijazah Digelar Besok, Jokowi Bakal ke Vatikan?
- Hakim Jatuhkan Vonis Dua Terdakwa Korupsi KUR BSI Petani Porang
- LIPSUS – Jalan Mundur Layanan Kesehatan NTB
- Interpelasi DAK 2024 Terancam Dijegal: Golkar Abstain, 2 Fraksi Bertahan