Mataram (NTB Satu) – Ribuan umat Muslim memenuhi Masjid Islamic Center atau Masjid Raya Hubbul Wathan, Rabu, 22 Maret 2023. Mereka menjalankan ibadah salat tarawih perdana bulan Ramadan 1444 Hijriah.
Pertama memasuki area Masjid, ribuan sepeda motor terlihat terparkir. Begitu juga kendaraan roda empat, nampak memenuhi parkiran depan Masjid terbesar di Nusa Tenggara Barat tersebut.
Dari pantauan ntbsatu.com di lokasi, baik jemaah perempuan maupun laki-laki nampak memenuhi tempatnya masing-masing. Mulai dari anak-anak, dewasa hingga lansia.
Terlebih jamaah perempuan, terlihat mereka bahkan sampai salat di lantai satu, dekat lift sebelah utara, karena tidak mendapatkan tempat.
Suasana ibadah semakin khidmat saat Sayyid Ibrahim bin Amin Muhammad Adzhuhaibi al-Jailani asal Lebanon melantunkan ayat suci Al-Qur’an.
Salah seorang pengurus Masjid Islamic Center, Abdul Azis Fahmi mengatakan, sekitar 2.500 jamaah melaksanakan salat tarawih.
“Luar biasa antusias masyarakat yang hadir. Tempat parkir di sini penuh,” kata pria yang menjabat sebagai Kepala Infaq dan Sedekah di Masjid Islamic Center itu.
Dia menjelaskan, Syekh yang juga cucu ke-28 Syekh Abdul Qadir al-Jaelani itu akan memimpin salat tarawih selama 10 hari pertama Ramadan.
“Memang lain kalau orang biasa dibanding Syekh yang menjadi imam. Lantunan bacaan dengan nada khas Timur Tengah menjadi pembeda,” lanjutnya.
Salah seorang jamaah, Sukirman mengaku dirinya selalu melaksanakan salat tarawih di Masjid Islamic Center setiap malam pertama puasa.
“Kalau saya lagi di Mataram, saya selalu memilih Masjid Islamic Center,” katanya.
Pria yang berkuliah di Universitas Muhammadiyah itu mengatakan, alasan memilih Islamic Center adalah karena suasananya yang menenangkan.
Ibadah salat tarawih berakhir sekitar pukul 22.00 Wita. Para jemaah meninggalkan Masjid usai membaca wirid dan doa bersama.
Terdengar lantunan selawat mengiringi langkah mereka meninggalkan Masjid terbesar di Nusa Tenggara Barat tersebut. (KHN)