Bupati Jarot Sambut Baik Proyek IJD Sumbawa Masuk Skema Multiyears
Sumbawa Besar (NTBSatu) – Bupati Sumbawa, Ir. H. Syarafuddin Jarot menyambut baik keputusan Gubernur NTB, Lalu Muhamad Iqbal yang memastikan tiga ruas jalan proyek Instruksi Presiden Jalan Daerah (IJD) di Sumbawa masuk dalam skema multiyears pertama di NTB.
Bupati Jarot menilai, keputusan itu menjadi langkah besar dalam mewujudkan impian masyarakat wilayah selatan yang selama ini kesulitan akses jalan. Ia menyebut, proyek tersebut sebagai bukti nyata sinergi antara pemerintah pusat, provinsi, dan daerah.
“Sejak awal saya bermimpi jalan selatan bisa tembus. Alhamdulillah, dengan multiyears ini, insyaAllah dalam dua tahun ke depan kita bisa wujudkan,” kata Bupati Jarot, pada Rabu, 29 Oktober 2025.
Tiga ruas jalan yang masuk dalam proyek IJD Sumbawa meliputi Tepal-Batu Rotok, Tepal-Batu Dulang, dan Lendang Luar-Teladan. Ruas Tepal-Batu Rotok bernilai lebih dari Rp200 miliar, sementara Lendang Luar-Teladan menjadi tahap pertama pembangunan.
Jarot menyampaikan, apresiasi kepada Gubernur Iqbal yang turut memperjuangkan proyek ini hingga mendapat persetujuan langsung dari Menteri Pekerjaan Umum (PU).
Ia juga mengungkapkan dukungan Gubernur terhadap percepatan penyelesaian Jalan Samota (Sumbawa-Moyo-Taliwang) yang masih terputus sekitar 1,5 kilometer di kawasan rawa.
“Pak Gubernur luar biasa. Dari sepuluh kabupaten/kota di NTB, hanya Sumbawa yang beliau ajak Menteri PU kunjungi penuh,” ungkapnya.
Bupati Jarot optimistis langkah multiyears ini akan mempercepat pembangunan infrastruktur, membuka isolasi wilayah selatan, dan mendorong pertumbuhan ekonomi masyarakat.
“Dengan sinergi pemerintah pusat, provinsi, dan daerah, pembangunan Sumbawa tidak lagi sebatas wacana. Ini sedang berjalan nyata,” tegasnya.
Sebelumnya, Gubernur NTB, Lalu Muhamad Iqbal memastikan proyek IJD di Sumbawa menjadi yang pertama di Provinsi NTB yang disetujui dalam skema multiyears. Pembangunan ini direncanakan akan dimulai tahun depan dan ditargetkan rampung dalam dua tahun. (*)



