Kapolda NTB Gelar Panen Raya Emas Perdana di Sumbawa, Kapolri dan Menkop Dijadwalkan Hadir
Mataram (NTBSatu) – Langkah Kapolda NTB, Irjen Pol Hadi Gunawan untuk menyejahterakan masyarakat melalui Izin Pertambangan Rakyat (IPR) yang dikelola koperasi, mulai menampakan hasilnya.
Rencananya, Kapolda Hadi Gunawan bakal menggelar panen raya emas milik IPR Koperasi Selonong Bukit Lestari Lantung, Sumbawa pada 17 November 2025 mendatang.
Kapolri, Jendral Listyo Sigit Prabowo; Menteri Koperasi (Menkop), Ferry Juliantono; dan Kepala Badan Pengendalian Kemiskinan (BP-Taskin), Budiman Sujatmiko bakal hadir.
“InsyaAllah, jika tidak ada aral melintang Pak Kapolri, Pak Menkop Ferry Juliantono dan Kepala BP-Taksin Mas Budiman akan hadir langsung melakukan panen raya emas di Kabupaten Sumbawa,” kata Irjen Hadi, Jumat, 7 November 2025.
Menurutnya, kesiapan acara panen raya ini telah ia sampaikan secara langsung ke Kapolri hingga Menkop, Ferry Juliantono. Termasuk Kepala BP-Taskin, Budiman Sujatmiko.
Apalagi, sekitar 2.268 anggota Koperasi Selonong Bukit Lestari Lantung yang akan menikmati hasil panen mereka.
“Jadi, di acara panen raya emas ini, para anggota koperasi akan memperoleh pembagian SHU sebesar Rp2,8 juta per orangnya. Laba hasil koperasi ini, akan diserahkan secara langsung oleh Pak Menkop dan Kepala BP-Taskin yang disaksikan Kapolri secara langsung,” katanya.
IPR untuk Mengurangi Angka Kemiskinan
Hadi menegaskan, hajatan awal Kapolda NTB melegalkan tambang rakyat melalui IPR untuk menghadirkan praktik pertambangan yang legal, bersih, dan berpihak kepada masyarakat lokal.
Kehadiran koperasi bukan lagi hanya sekadar badan usaha. Namun, harus juga menjadi sebuah gerakan sosial yang menjunjung tinggi nilai gotong royong, dan kekeluargaan,
“Jadi, IPR ini menjadi harapan baru masyarakat NTB untuk mengurangi angka kemiskinan. Dan pilihan ke koperasi sebagai penyokong kelembagaan karena saya ingin, nilai-nilai luhur dan jati diri bangsa Indonesia yang diajarkan pendiri bangsa, ter-cover di dalamnya,” tegas Kapolda.
Lebih lanjut, konsep IPR yang akan melakukan panen raya kali ini, bukan lagi sebuah wacana-wacana tanpa makna. Namun, sebagai langkah yang terbukti mampu menjadi penyangga ekonomi nasional, khususnya di tengah tantangan global saat ini.
“Saya berkeinginan koperasi tambang rakyat melalui IPR ini dapat menyejahterakan masyarakat dengan cepat. Dan, Alhamdulillah, dari koperasi Lantung, kesejahteraan itu akan menyebar ke semua wilayah di NTB ke depannya,” tutup Hadi Gunawan. (*)



