Hukrim

Diduga Jadi Markas Mesum dan Pesta Narkoba, Polisi Tutup Rumah Kosong di Mataram

Mataram (NTBSatu) – Polisi menutup sebuah rumah kosong di Jalan Ancar II, Lingkungan Kekalik Baru, Kelurahan Pagesangan Barat, Kota Mataram, Selasa, 29 April 2025.

Rumah tersebut diduga kerap menjadi lokasi praktik mesum dan pesta narkoba, serta viral di media sosial karena sering sebagai tempat maksiat oleh sekelompok anak muda.

Menanggapi laporan masyarakat, Polsek Mataram bersama tokoh agama, Linmas, kepala lingkungan, dan ketua RT setempat langsung menyambangi lokasi.

Kapolsek Mataram, AKP Mulyadi, SH., menjelaskan Bhabinkamtibmas Kelurahan Pagesangan Barat, Aiptu Komang Agus Waskita telah lebih dulu memeriksa rumah itu bersama aparat lingkungan.

“Kemarin tim piket yang dipimpin Pawas Aiptu Iman Firman melakukan pengecekan lanjutan. Guna memastikan tidak ada lagi aktivitas negatif di rumah kosong tersebut,” ucap AKP Mulyadi.

IKLAN

Saat pemeriksaan berlangsung, petugas menemukan bekas pesta minuman keras di salah satu kamar. Di lokasi itu juga terdapat alas tidur bekas, beberapa pakaian usang, dan kain untuk menutupi jendela.

Untuk mencegah penyalahgunaan ulang, pihak kepolisian bersama warga langsung menggembok rumah tersebut.

Petugas memastikan tidak ada lagi anak muda yang bisa masuk dan menggunakannya untuk kegiatan melanggar hukum.

Tokoh masyarakat Kekalik Baru, Iqbal mengungkapkan bahwa pemilik rumah telah meninggal dunia dan ahli warisnya tidak mengetahui keberadaan surat kepemilikan. Sehingga tidak ada yang menempati bangunan tersebut hingga kini.

“Kami mengapresiasi langkah cepat Polsek Mataram dalam merespons keresahan warga. Kami siap menjaga keamanan lingkungan dan melaporkan jika ada aktivitas mencurigakan di rumah itu,” ujar Iqbal. (*)

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button