RAMADAN

Pemprov NTB Sediakan 4 Bus untuk Mudik Gratis, Berikut Cara Daftarnya

Mataram (NTBSatu) – Pemprov NTB kembali menghadirkan program mudik gratis. Pada tahun ini, Dinas Perhubungan Provinsi NTB akan menyediakan empat bus.

Kepala Dinas Perhubungan Provinsi NTB, Lalu Moh. Faozal mengatakan, empat bus yang disediakan akan melayani rute Mataram – Sumbawa, Dompu, dan Bima. Kapasitasnya untuk 150 orang.

“Sementara rute Mataram – Kabupaten Sumbawa Barat (KSB) kami sediakan dua bus mini atau mobil hiace,” kata Faozal, Selasa, 18 Maret 2025.

Mantan Kepala Dinas Pariwisata NTB ini menyebutkan, program mudik gratis bertujuan memberikan kemudahan akses transportasi bagi mahasiswa yang berasal Pulau Sumbawa dan berkuliah di Mataram.

“Sekaligus mengurangi kepadatan lalu lintas jelang Idulfitri,” ujarnya.

IKLAN

Lonjakan pemudik setiap tahun berdampak terhadap kelancaran, kenyamanan, keselamatan, dan keamanan lalu lintas.

Oleh karena itu, kata Faozal, program mudik gratis ini menjadi bagian dari pelayanan pemerintah kepada masyarakat.

“Hal ini guna memastikan perjalanan yang lebih aman, nyaman, dan terorganisir,” tuturnya.

Faozal menyampaikan, pendaftaran mudik gratis dilakukan secara langsung di Kantor Dinas Perhubungan Provinsi NTB mulai hari ini Selasa, 18 Maret 2025.

Persyaratannya, calon peserta mudik gratis membawa Kartu Tanda Mahasiswa (KTM) dan Kartu Tanda Penduduk (KTP).

“Bus untuk mudik gratis ini akan berangkat H-3 sebelum lebaran,” ucap Faozal. (*)

Muhammad Yamin

Jurnalis Pemerintahan & Politik

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button