ADVERTORIALDiskominfotik NTB

Gandeng Pemuda Pelopor, Dinas Perindustrian NTB Dorong Inovasi Industri Lokal dengan Sentuhan Anak Muda

Mataram (NTBSatu) – Dinas Perindustrian Provinsi NTB menerima kunjungan dari para Pemuda Pelopor NTB. Mereka memiliki visi dan semangat tinggi untuk mengembangkan inovasi di bidang industri.

Tujuan pertemuan ini adalah untuk mengidentifikasi minat serta inovasi produk yang pemuda pelopor tawarkan. Serta, melihat peluang kolaborasi strategis dengan dinas.

Kepala Dinas Perindustrian NTB, Nuryanti, SE., ME., dengan antusias mengapresiasi semangat anak muda NTB yang penuh inisiatif dalam meningkatkan inovasi produk lokal.

Dalam pertemuan tersebut, pemuda pelopor memamerkan berbagai sampel produk. Di antaranya, briket kemiri, peralatan permesinan, produk olahan jamur.

Dinas Perindustrian NTB akan berupaya memfasilitasi para pemuda ini, mulai dari pendampingan hingga akses ke program pengembangan.

IKLAN

Kepala dinas juga mendorong para pemuda untuk menyusun Business Model Canvas (BMC), sebagai langkah awal dalam menilai potensi usaha yang ingin mereka bangun. Sehingga produk-produk tersebut dapat dipetakan dengan baik, dalam industri lokal maupun nasional.

“Kami sangat bangga melihat anak-anak muda, khususnya mahasiswa, yang memiliki inisiatif dan bergerak maju untuk pembangunan industri di NTB. Inilah generasi yang kita harapkan,” ungkap Nuryanti dengan semangat.

Produk-produk inovatif yang ditawarkan oleh para pemuda pelopor ini akan menjalani pengujian komposisi dan kualitas.

Harapannya, melalui kolaborasi ini, industri di NTB akan semakin berkembang, menciptakan produk berkualitas yang mampu bersaing di pasar lebih luas. Serta, membawa dampak ekonomi positif bagi masyarakat. (*)

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button