Mataram (NTBSatu) – Bank Indonesia (BI) mencatat posisi cadangan devisa Indonesia pada Februari 2024 sebesar 144,0 miliar dolar AS.
Jumlah ini diketahui mengalami penurunan dari selama tiga bulan berturut-turut.
Asisten Gubernur Departemen Komunikasi BI, Erwin Haryono, mengatakan, BI mencatat posisi cadangan devisa Indonesia pada akhir Januari 2024 sebesar 145,1 miliar dolar AS. Angka tersebut mengalami penurunan dibandingkan dengan posisi akhir Desember 2023 sebesar 146,4 miliar dolar AS.
“Penurunan posisi cadangan devisa tersebut antara lain dipengaruhi oleh pembayaran utang luar negeri pemerintah,” ujar Erwin dalam keterangan resminya, Jakarta, Kamis, 7 Maret 2024.
Berita Terkini:
- Polisi Tetapkan Sembilan Tersangka Dugaan Korupsi KUR BNI Kota Bima, Rugikan Negara Capai Rp39 Miliar
- Bangun Pemahaman Publik, STKIP Taman Siswa Bima Jelaskan Keterpisahan Insiden di Depan Kampus
- Belum Sebulan Menjabat, Wakapolda NTB Dimutasi Kapolri
- Profil Mendiang Paus Fransiskus dan Kenangan di Indonesia Pilih Naik Mobil Innova Zenix Ketimbang Alphard
Kendati mengalami penurunan, Erwin menerangkan, posisi cadangan devisa tersebut setara dengan pembiayaan 6,5 bulan impor atau 6,3 bulan impor dan pembayaran utang luar negeri pemerintah, serta berada di atas standar kecukupan internasional sekitar tiga bulan impor.
“Bank Indonesia menilai cadangan devisa tersebut mampu mendukung ketahanan sektor eksternal serta menjaga stabilitas makroekonomi dan sistem keuangan,” katanya.