ADVERTORIALSumbawa

Haji Mo Buka Lomba Ojek Gabah Grand Prix 1 di Desa Baru Tahan Kecamatan Moyo Utara

Mataram (NTBSatu) – Usai menghadiri acara di NU Center, Bupati Sumbawa, H. Mahmud Abdullah alias Haji Mo langsung membuka secara resmi lomba balap ojek gabah atau Ojek Gabah Grand Prix 1, Minggu, 15 September 2024.

Lomba balap ojek gabah ini akan dilangsungkan di Desa Baru Tahan, Kecamatan Moyo Utara, Kabupaten Sumbawa.

“Dari acara di NU Center, saya membuka Ojek Gabah Grand Prix 1 di Desa Baru Tahan, Kecamatan Moyo Utara,” kata Haji Mo.

Lomba balap ojek gabah ini salah satu lomba yang unik. Karena ojek gabah biasanya terlihat beraksi di sawah saat musim panen tiba. Namun, hari ini akan terlihat memamerkan ketangkasan riders-nya dalam membawa gabah melintasi sirkuit sampai garis finish.

“Ini menjadi salah satu keunikan dari lomba ini,” ujarnya.

Selain sebagai hiburan, lanjutnya, lomba ini bisa menjadi wadah dalam menyalurkan bakat dan keterampilan riders.

IKLAN

“Semoga ajang ini mampu menjadi wadah bagi masyarakat Sumbawa dalam mengembangkan bakat dan keterampilannya,” harapnya.

Di sisi lain, Haji Mo mengharapkan, melalui kegiatan ini mampu menghadirkan perputaran ekonomi bagi masyarakat Sumbawa. Terkhususnya, masyarakat sekitar Desa Baru Tahan.

“Semoga ini bisa menjadi momentum dan masyarakat bisa mengambil bagian dari ajang ini,” bebernya.

Balap ojek gabah merupakan lomba adu cepat dan adu keahlian menaklukkan sirkuit berlumpur di areal persawahan Desa Songkar.

Para peserta menggunakan sepeda motor modifikasi khusus, membawa muatan gabah dengan menempuh jarak sekitar empat kilometer dalam empat putaran. (*)

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button