Mataram (NTBSatu) – Partai Kebangkitan Bangsa atau PKB akan mendukung bakal calon yang berpotensi menang pada Pilgub NTB. Saat ini, mereka mengaku gusar akibat banyaknya pelamar di Desk Pilkada PKB.
Ketua Desk Pilkada PKB, Abdul Halim Iskandar akan mengatensi dukungan di Pilgub NTB. Ia harus melihat terlebih dahulu sosok yang memiliki peluang menang yang tinggi. Sehingga, partai besutan Muhaimin Iskandar alias Cak Imin itu akan memutuskan dengan probabiltas kemenangan.
“Kami pasti akan mendukung yang punya potensi kemenangan,” ujarnya, Kamis, 25 Juli 2024.
Pendaftaran bacagub dan bacawagub akan tergelar pada 27-29 Agustus 2024 mendatang. Maka, Abdul Halim Iskandar akan memutuskan dalam waktu dekat.
Baca juga: PKB Mulai Jajaki Calon Potensial untuk Pilgub NTB
Sejumlah pihak menunggu arah dukungan PKB lantaran akan sangat menentukan bagi satu pasangan calon dan beberapa poros lain.
“Kami akan berikan rekomendasi kepada calon yang paling berpeluang menang, supaya punya Gubernur NTB,” tegasnya.
Abdul Halim pun mengapresiasi NTB sebagai daerah yang memiliki stok pemimpin yang cukup banyak. Sehingga, dalam menentukan dan memberikan dukungan, partai berlatar belakang warna hijau itu tidak dapat memustuskan dalam waktu dekat.
“NTB ini kelebihan stok calon pemimpin daerah,” tandasnya.