Daerah NTBKota MataramPolitik

PKB NTB Tekankan Cakada Gaet Partai Koalisi

Mataram (NTBSatu) – DPW PKB NTB menegaskan agar seluruh calon Kepala Daerah yang telah mendapat Rekomendasi oleh DPP untuk segera melakukan komunikasi dengan partai politik.

Lebih dari itu, Cakada bisa mengunci parpol untuk maju di Pilkada.

“Kalau tidak, ya bakal kami evaluasi dan bila perlu mungkin akan kami ganti,” ujar Ketua DPW PKB NTB Lalu Hadrian Irfani Senin, 1 Juli 2024.

Lalu Ari membeberkan, pihaknya telah mengeluarkan beberapa nama untuk Cakada. Nantinya akan mendapat tugas untuk mencari pasangan dan parpol pendukung.

Pada Kabupaten Lombok Barat, PKB telah memutuskan untuk mendukung pasangan Lalu Ahmad Zaini dan Hj Nurul Adha.

“Lombok utara kita ke pak Dr. Mukhsin. Kemudian di Lombok Timur sudah fix Lutfi Wahid,” bebernya.

Kemudian di Pulau Sumbawa, kepastian Djarot-Budi telah dapat restu DPP. Akan tetapi tugas mencari partai masih belum selesai.

“Di Dompu kami dukung Abdul Kadir Jaelani, dan di KSB ada Pak Amar dan Bu Hanifah. Jadi baru 6 Kabupaten,” terangnya.

Sementara itu, untuk Kabupaten/Kota yang belum ada diantaranya Kabupaten Bima, Lombok Tengah, dan Kota Mataram. Sementara di Kota Bima PKB tidak memiliki kursi.

PKB Belum Tentukan Dukungan untuk Pilgub NTB

Kemudian, untuk Pilkada NTB, PKB masih belum memastikan arah dukungannya.

“Sampai dengan hari ini masih mempelajari berbagai hal, hasil survei, pertimbangan tokoh, masukan kader, kemudian konstelasi nasional yang penting,” terangnya.

PKB akan mempertimbangkan secara khusus untuk Pilkada NTB.

“Kalau konstelasi berpengaruh tentunya sesuai dengan arahan DPP kami juga tetap memantau konstelasi nasional,” ujarnya.

Kemana akan berlabuh, PKB akan menimang terlebih dahulu, ada dua yang mendekati keinginan DPP.

“Ya bisa seperti itu (ke poros perubahan), bisa juga nanti ke poros yang lain intinya kami masih cari format yg terbaik untuk NTB,” tandasnya.

Kapan sikap resmi PKB dalam menentukan pilihannya di Pilkada NTB. Lalu Ari mengatakan tidak ingin mendahului DPP.

“Kami berusaha dalam waktu dekat, Setelah itu kami ajukan jadwal pleno nah setelah pleno baru kita umumkan,” pungkasnya.

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button