Mataram (NTBSatu) – Sekretaris DPD Golkar NTB Firadz Pariska turut hadir diacara Deklarasi pasangan Dr Zulkieflimansyah dengan H Suhaili FT alias Zul-Uhel, Sabtu 8 Juni 2024.
Banyak pihak menilai kehadiran itu sinyal arah dukungan Golkar ke Suhaili untuk mendampingi Zulkieflimansyah.
Kendati hadir di agenda tersebut, Firadz mengatakan kehadirannya bukan berarti Golkar telah memutuskan Suhaili sebagai rekomendasi dari DPP.
Tetapi, kehadiran sebagai bagian dari komunikasi politik dengan para petinggi PKS. Ia masih berpedoman pada mekanisme internal untuk siapa figur yang akan di SK kan.
“Nanti kita lihat, kita ikuti mekanisme dulu ya,” terangnya Sabtu, 8 Juni 2024 seusai agenda Deklarasi.
Menurut Firadz, Golkar sejauh ini masih harus menjalankan dua survei lagi.
Berita Terkini:
- Gelombang Tinggi Ancaman Warga Pesisir Kota Mataram
- Sekda Mataram Kesal Target Retribusi Rendah, Paling Jeblok Pendapatan Parkir
- Jaksa Tahan Eks Pimpinan Cabang BSI di Lapas Lombok Barat
- Kejati NTB Angkut Eks Pimpinan BSI Cabang Mataram di Semarang Dugaan Korupsi KUR Rp8,2 Miliar
- Nelayan Sekaroh Lotim Menjerit, 10 Tahun PT Autore Diduga Merompak Mutiara Senilai Ratusan Miliar
Keputusan akhir nanti akan terjadi pada saat menjelang pendaftaran ke KPU. Untuk itu, tugas dari setiap kandidat yang masuk dalam survei untuk memasifkan komunikasi dengan setiap partai politik.
“Sekarang sedang menjalani bagian dari surat tugas tersebut. Tetap menaikan tingkat elektabilitas dan mencari pasangan calon pasangan masing-masing,” ujarnya.
“Kami masih ada mekanisme yang terus berjalan, ada survei yang kedua, lalu ada yang diakhir mendekati masa pendaftaran,” sambungnya.
Setelah itu sukses dan rangkum dilakukan, maka akan ada rapat keputusan.
“Kita tunggu saja di akhirnya nanti,” tandasnya. (ADH)