Posisinya diikuti oleh Daihatsu lantaran menjual 16.552 mobil di pasar domestik. Kemudian, penjualan mobil lansiran Honda tercatat mencapai 10.572 unit.
Penjualan mobil Suzuki di dalam negeri tercatat sebanyak 6.670 unit. Setelahnya ada Mitsubishi Motors yang berhasil menjual 6.153 mobil pada bulan ketiga tahun ini.
Ada pula Mitsubishi Fuso yang berhasil menjual 2.311 mobil di pasar domestik. Sementara, penjualan mobil Isuzu dan Wuling masing-masing sebanyak 2.251 unit dan 2.080 unit.
Untuk tambahan informasi pembaca NTBSatu, berikut ini adalah rangkuman data penjualan mobil secara wholesales yang kurang diminati menurutnya merek pada Maret 2024:
- TATA: 1 unit
- AUDI: 2 unit
- Peugeot: 3 unit
- Seres: 9 unit
- Neta: 10 unit
- Volkswagen: 12 unit
- FAW: 27 unit
- Subaru: 40 unit
- Scania: 42 unit
- Citroen: 50 unit
- DFSK: 79 unit
- Mini: 85 unit
- UD Trucks: 137 unit
- Mercedes-Benz CV: 142 unit
- Nissan: 147 unit
Berita Terkini:
- Sosok Mantan Panglima TNI Try Sutrisno Pengusul Wapres Gibran Diganti
- Mutasi Pejabat Ditunda, Komunikasi Elite Pemprov NTB Dipertanyakan
- Netizen Lancarkan “Serangan” setelah Mobil Damkar Diminta Bayar Parkir saat Bertugas
- Ratusan Mahasiswa Tamsis Bima Bakal Diwisuda, Ada yang Lulus Hanya 3,5 Tahun
Selanjutnya, terinci daftar penjualan mobil secara wholesales yang paling banyak terjual menurutnya merek pada Maret 2024:
- Toyota: 21142 unit
- Daihatsu: 16552 unit
- Honda: 10572 unit
- Suzuki: 6670 unit
- Mitsubishi Motors: 6153 unit
- Mitsubishi Fuso: 2311 unit
- Isuzu: 2251 unit
- Wuling: 2080 unit
- Hyundai – HMID: 1812 unit
- Hino: 1651 unit
- Chery: 803 unit
- Mazda: 479 unit
- Lexus: 353 unit
- Morris Garage: 340 unit
- BMW: 320 unit. (STA)