Mataram (NTBSatu) – Libur panjang Lebaran menjadi momentum untuk melakukan perjalanan wisata ataupun bersilaturahmi dengan sanak saudara dan kerabat.
Survei Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf) pada 1.756 responden di Indonesia menyebutkan rata-rata pengeluaran berwisata saat libur Lebaran 2024 ini bervariasi sesuai durasi perjalananya.
Artinya, semakin lama durasi wisata maka semakin tinggi pula rata-rata pengeluarannya.
“Pengeluaran berwisata masyarakat Indonesia dengan durasi 1 hari atau day trip saat libur Lebaran 2024 sebanyak Rp904.500 per orang. Sementara masyarakat yang berwisata selama 2-4 hari rata-rata menghabiskan sebanyak Rp3,50 juta per orang,” tulis survei wisatawan Nusantara Kemenparekraf RI per 17 April 2024.
Kemudian rata-rata pengeluaran berwisata selama 5-7 hari saat libur Lebaran 2024 sebanyak Rp6,40 juta per orang. Adapun masyarakat yang berwisata selama lebih dari 7 hari rata-rata menghabiskan sebanyak Rp7,60 juta per orang.
Berita Terkini:
- Bapeltanbun NTB Gelar Bimtek Teknologi Pertanian Tahan Iklim di Mataram
- 2 Pejabat Pemprov NTB Dilaporkan ke Polisi Buntut Perusakan Tambang Galian C di Lombok Timur
- NTB Dukung Gerakan Nasional Pangan Merah Putih Menuju Swasembada Pangan Berkelanjutan
- Salat Jumat Bareng, TGB Titip Perbaikan dan Pengembangan Islamic Center kepada Bang Zul
Bandung, Yogyakarta, dan Malang menjadi destinasi wisata favorit selama libur Lebaran 2024.
Hasil survei tersebut menunjukkan bahwa 14 persen responden memilih Bandung sebagai destinasi wisatanya ketika libur Lebaran 2024. Begitu pula dengan Yogyakarta yang mendapatkan persentase yang sama.
Sementara itu, Malang masuk dalam daftar destinasi wisata favorit saat libur Lebaran 2024. Persentase responden yang memilih Malang tercatat sebanyak 10 persen. (STA)