
Mataram (NTBSatu) – Hasil hitungan suara sementara oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU), partai Gerindra memimpin di DPRD Kota Mataram Dapil V Kecamatan Cakranegara, kemudian disusul Golkar dan PKS.
Dari pantauan NTBSatu per Jumat, 23 Februari 2024 pukul 16.44 Wita, rekapitulasi suara untuk DPRD Kota Mataram Dapil V, sudah lebih dari 50 persen yakni 61.17 persen, 126 dari 206 TPS.
Berdasarkan hasil real count sementara dari KPU, Dapil V DPRD Kota Mataram bahwa partai Gerindra sangat unggul jauh dengan perolehan suara 4.145 atau 17.79 persen.
Kemudian disusul, Golkar dengan perolehan suara 3.264 atau 14.01 persen. Dan terakhir PKS dengan perolehan suara 2.913 atau 12.51 persen.
Beberapa calon legislatif yang memungkinkan untuk menduduki 7 kursi di DPRD Kota Mataram Dapil V Kecamatan Cakranegara ialah Pertama dari partai Gerindra dengan memperoleh suara 4.145.
Berita Terkini:
- DPRD Kota Mataram Sebut Pemberlakuan Kenaikan Tarif Parkir Belum Ditentukan
- Lion Air Buka Rute Lombok – Palangka Raya Mulai 15 Februari Mendatang
- MK Tolak Gugatan Rum – Innah Terkait Sengketa Pilkada Kota Bima
- Dinas Pendidikan Kota Mataram Panggil Yayasan SDIT yang Oknum Pegawai Perpustakaannya Diduga Cabuli Murid
Caleg yang berpeluang menduduki kursi di partai Gerindra tersebut I Bagus Angga Paradesa, S.H., M.Kn. dengan suara 1.509.
Selanjutnya, dari partai Golkar dengan suara 3.264, caleg yang akan berpeluang menduduki kursi Abdul Malik, S.Sos. dirinya memperoleh suara 1.468.