Olahraga

Persiapan PON NTB-NTT 2028, Stadion Pragas Sumbawa Dibidik Jadi Venue Panahan Nasional

Mataram (NTBSatu) – Pada Rabu, 6 Desember 2023 kemarin, tim dari Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) pusat dan KONI Provinsi NTB melakukan kunjungan di Sumbawa.

Kunjungan tersebut terkait persiapan pelaksanaan Pekan Olahraga Nasional (PON) NTB-NTT 2028.

Termasuk melakukan monitoring dan evaluasi terhadap Sarana dan Prasarana (Sarpras) olahraga yang akan menjadi venue PON 2028 nanti.

Usai kunjungan itu, setidaknya ada beberapa potensi yang bisa dijadikan venue PON 2028 nanti. Salah satunya Stadion Pragas diidentifikasi sebagai venue potensial untuk panahan.

Ketua KONI NTB, Mori Hanafi mengatakan, Lapangan Pragas semulanya dipakai untuk pertandingan sepak bola. Namun saat ini, sedang dalam perencanaan dijadikan sebagai venue panahan berstandar nasional dalam pelaksanaan PON NTB – NTT 2028 nanti.

Berita Terkini:

“Lapangan Pragas ini Insyaallah akan kami jadikan sebagi venue untuk pelaksanaan Cabang Olahraga (Cabor) Panahan PON 2028,” kata Mori melalui unggahan pada Instagram pribadinya @morihanafintb, Sabtu, 9 Desember 2023.

Lapangan Pragas, lanjut Mori, sudah sesuai standar untuk dijadikan venue Cabor Panahan. Baik dari sisi ukuran, kelayakan, maupun keamanan.

“Lapangan Pragas memiliki luas 3,8 hektare. Jadi Sangat memadai untuk dijadikan sebagai venue Cabor panahan. Begitupun dari sisi keamanan, sebagian lapangan tersebut sudah dikelilingi oleh tembok walaupun masih harus tetap ditingkatkan,” jelasnya.

1 2Laman berikutnya

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button