Video Aksi Pendukung Megawati Heboh di Media Sosial, Ini Respons Netizen
Mataram (NTBSatu) – Video yang memperlihatkan tingkah laku unik para pendukung atlet voli cantik asal Indonesia Megawati Hangestri viral di media sosial.
Tingkah laku para pendukung tersebut sebagai respons dari aksi Megawati beberapa hari lalu pada saat berhasil selamatkan tim Red Spark, pada pertandingan melawan Incheon Heungkuk Life Link Spiders.
Dalam video terlihat beberapa pendukung Megawati membawa spanduk yang saat ini menjadi sorotan netizen. Melihat kelakuan tersebut, Megawati hanya bisa tersenyum dan melambaikan tangan kepada para pendukung.
Beberapa spanduk itu bertuliskan ” Megawati Red Spark aku mendukungmu, Megawati Red Bull minggir dulu,”
Berita Terkini:
- Rute Penerbangan Internasional Lombok – Australia Segera Dibuka
- Jabatan Ratusan Kades di Lombok Timur Alami Kekosongan Tahun 2026
- Pengusaha MBG Lombok Timur Diminta Bayar Zakat, Proyeksi Capaian Rp260 Juta Per Bulan
- Mutasi Pejabat NTB, Meritokrasi Dipertanyakan
“Megawati yang berkerudung bukan yang berkonde,” dan “Baru kali ini aku bangga dengan nama Megawati,”
Ketiga spanduk itu tersorot kamera dan menuai banyak komentar oleh Netizen. Beberapa Netizen beranggapan hanya sekedar candaan, dan beberapa lainnya mengatakan pendukung tersebut kurang mendalami sejarah.
“Kebanyakan yang komen mendukung poster tersebut, anak muda yang kurang mendalami sejarah,” komentar @aprilrudianto pada laman Instagram
“Jangan overproud, apalagi sangkut pautkan ke politik, kalo penyelenggara tau malah jadi isu disana, kasian Megawati-nya nambah beban pikiran,” tulis @barisan.patahhati
“Mereka hanya menyampaikan fakta yang diaminkan oleh mayoritas penduduk Indonesia, jadi apa salahnya?,” tulis @alredaldrian. (WIL)



