Politik

Tes Kesehatan Prabowo-Gibran Habiskan Waktu Hingga 10 Jam

Mataram (NTBSatu) – Pasangan Calon Presiden (Paslon) Prabowo-Gibran akan jalani tes kesehatan hari ini di RSPAD Gatot Soebroto. Pemeriksaan akan dilakukan selama 8 sampai dengan 10 jam. Kamis 26 Oktober 2023.

Pemeriksaan kesehatan akan memakai standar yang sama seperti capres-dan cawapres lainnya. Setelah melakukan pemeriksaan terhadap kedua pasangan capres-cawapres akan dilakukan rapat pleno oleh tim dokter.

Baca Juga : Dua Cawapres ‘Gagal’ Pertemuan Terpisah dari Acara Deklarasi Prabowo-Gibran, Bahas Apa?

“Ya, baik rangkaian pemeriksaan hari ini akan dilakukan 8 sampai 10 jam, dan dilakukan sama seperti capres-cawapres lainnya. Setelah itu tim dokter akan rapat pleno untuk memutuskan hasil pemeriksaan,” kata Kepala RSPAD Gatot Subroto, Albertus Budi Sulistya, dalam konferensi pers di RSPAD Gatot Subroto, Jakarta, dikutip dari detik.com

Ketua KPU Hasyim Asy’Ari turut hadir di RSPAD Gatot Soebroto. Hasyim mengatakan hari ini merupakan hari terakhir pemeriksaan kesehatan bagi capres-cawapres peserta pemilu.

Baca Juga : Pemprov NTB Ambil Alih Pengelolaan Pelabuhan Bangsal, Ini Kata Wakil Bupati Lombok Utara

1 2Laman berikutnya

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button