Mataram (NTB Satu) – Polsek Mataram memastikan tidak ada keributan yang terjadi di wilayah Sekarbela, Kota Mataram.
“Tidak ada keributan. Mana ada orang ribut,” tegas Kapolsek Mataram, Kompol Tauhid kepada NTBSatu, Rabu, 27 September 2023.
Diketahui, beredar informasi melalui sejumlah grup WhatsApp, diduga terjadi keributan antara warga Bima dengan warga Sekarbela pada Selasa, 26 September malam.

Berita Terkini:
- Imbas Perampingan OPD, Sejumlah Pejabat Pemprov NTB Dipastikan Kehilangan Jabatan
- Interpelasi DAK 2024 Akhirnya Masuk Paripurna, Selanjutnya Tergantung Fraksi
- Kesulitan Intervensi Ponpes Bermasalah, Kanwil Kemenag NTB Dorong Aparat Proses Hukum
- Lantik 83 PPIH Embarkasi Lombok, Wakil Gubernur Apresiasi Pelayanan Haji di NTB
Informasi liar kemudian berkembang dengan adanya penutupan jalur di depan Universitas Muhammadiyah Mataram. Tidak hanya itu, beredar juga bahwa setiap kos yang ditempati mahasiswa Bima akan digeledah.
Menanggapi itu, Tauhid mengatakan bahwa itu adalah berita bohong atau hoax. Informasi liar itu, katanya, yang menyebabkan terjadinya kegaduhan.
“Itu Informasi liar. Hoaks. Tidak benar,” katanya.