Mataram (NTB Satu) – Startup binaan Badan Riset dan Inovasi Daerah (Brida) NTB, yakni Nikahyuk berhasil menjadi finalis dalam ajang Hetero for Startup Season 3 2023. Ajang tersebut merupakan program dari Pemerintah Provinsi Jawa Tengah untuk membantu para wirausaha dalam mengakselerasi bisnisnya.
Kepala Sub Bidang Inkubasi Bisnis Brida NTB, Bintang Rizki Sakinah, S.IP., menyampaikan rasa bangganya atas prestasi yang diraih.
“Alhamdulillah ya mereka bisa ikut dan lulus bersama 34 startup lain se-Indonesia. Semoga ini bisa menjadi inspirasi dan motivasi untuk startup lain di NTB,” ujarnya, Selasa, 5 September 2023.
Sebagai informasi, startup Nikahyuk adalah sebuah platform berbasis marketplace yang memudahkan seseorang untuk mempersiapkan pernikahannya, dari booking paket pernikahan, bulan madu sampai cari pasangan dalam satu aplikasi.
Memang sejak bergabung menjadi binaan Brida NTB pada Mei 2022, lanjutnya, startup Nikahyuk ini progresnya cukup baik.
“Pernah jadi Juara 1 Startup Pitching Competition yang diselenggarakan. Epicentrum Mall Kota Mataram tahun 2022. Lalu, masuk 10 besar Lomba Wirausaha Muda NTB tahun 2022 dan sekarang jadi satu-satunya startup NTB yang ikut ajang Hetero for Startup tahun 2023,” tambahnya.
Selain prestasinya, untuk omzet pun, kata Bintang, startup Nikahyuk pertumbuhan omzetnya signifikan.
“Omzetnya juga sudah meningkat, dalam setahun sudah 37 persen. Sedangkan kami di Brida NTB mentargetkan masing-masing binaan memiliki peningkatan 50 persen, baru lulus dari inkubasi,” jelasnya.
Pihaknya pun saat ini sedang mendampingi startup Nikahyuk untuk melakukan pengembangan bisnis untuk wilayah NTB maupun luar NTB.
“Untuk sekarang kami sedang dampingi untuk pengembangan bisnisnya. Karena awal bisnisnya di Lombok dan vendornya yang bekerja sama sudah banyak. Sekarang mau ekspansi untuk menjalin kerja sama dengan vendor-vendor di pulau Sumbawa dan Bali,” tuturnya. (JEF/*)