Mataram (NTB Satu) – Penyidik kepolisian terus mendalami dugaan pengeroyokan terhadap Bacaleg PDIP di Sekotong, Lombok Barat inisial SS. Terbaru, penyidik telah memeriksa belasan saksi.
“Sudah 17 saksi yang diperiksa,” kata Kabid Humas Polda NTB, Kombes Pol. Arman Asmara Syarifuddin kepada wartawan, Selasa, 1 Agustus 2023.
Belasan saksi tersebut dipanggil, lanjut Arman, karena dianggap mengetahui insiden pengeroyokan terhadap pria berusia 50 tahun tersebut.
Sebelum terjadi dugaan pengeroyokan terhadap korban, diketahui ada oknum yang diduga memanggil masyarakat agar menyerang SS. Arman mengatakan, oknum tersebut belum diperiksa, termasuk tokoh masyarakat setempat.
Baca Juga:
- Terungkap, Oknum Bacaleg PDIP itu Pernah Pergoki Anaknya Berhubungan Badan di Rumahnya
- Pemuda yang Diduga Menodai Anak Perempuan Oknum Bacaleg PDIP di Sekotong Angkat Bicara
- Foto Gubernur Kader PKS di Depan Baliho Bacaleg PKB Jadi Ramai, Petinggi Partai Jawab Santai
- 5 Saksi Diperiksa Penyidik Terkait Kasus Pengeroyokan Bacaleg PDIP di Lombok Barat