Daerah NTB

Hidangan Steik Saat G20 Bali Gunakan Produk Inovasi Unggulan Unram

Melalui riset terpadu tersebut, Prof. Ali mengatakan Lamtoro Beef yang dihasilkan Unram telah menjangkau pasar internasional. Mulai dari, saat penyelenggaraan KTT G20 2022 di Bali, daging sapi yang dikonsumsi oleh para pemimpin negara-negara tersebut adalah Lamtoro Beef hasil produksi Unram.

Kemudian, inovasi Lamtoro Beef Unram juga berhasil meraih riset pendanaan Program Kompetisi Kampus Merdeka (PKKM), dari Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek), awal tahun 2023 lalu.

Baca Juga:

“Sejak masuk pasar internasional pada tahun 2022 kemarin, sejumlah perusahaan di Indonesia juga mulai tertarik. Saat ini, kita juga sudah melakukan kerja sama dengan sejumlah perguruan tinggi di luar negeri dari Australia, Inggris, Jepang, dan Korea,” jelasnya.

Ia menegaskan, pihaknya terus melakukan inovasi riset perihal Lamtoro Beef. “Harapan besar kita menghadirkan peternakan berkelanjutan. Nanti tidak hanya dari Lamtoro Beef, kita juga bisa hasilkan steik, daging awetan (rarit), dan lainnya,” harapnya. (JEF)

IKLAN
Laman sebelumnya 1 2 3

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button