Mataram (NTB Satu) – Dokter Kloter 13 Jemaah Haji NTB, Nazmi Haris Munandar menyebut, jemaah haji asal Kota Bima, Muhammad Saleh Bin Yunus sudah keluar dari rumah sakit pada Minggu, 9 Juli 2023 waktu pagi.
“Yang bersangkutan kebetulan keluar (pulih) pagi ini dan sudah kami informasikan kepada anaknya,” kata dr. Nazmi.
Baca Juga:
- Pengiriman Sapi Pulau Sumbawa Diendus Ada Pungli, DPRD NTB Desak Lakukan Patroli
- Tanggapi Komisi IV Soal Optimalisasi Smelter, Amman Ajukan Perpanjangan Ekspor Konsentrat
- Cerita Unik di Balik Penunjukan Helmy Yahya dan Bossman Mardigu sebagai Komisaris Bank BJB
- Viral! Ibu-ibu Bercanda Bawa Bom di atas Pesawat Berujung Diturunkan – Terancam Penjara 8 Tahun
Kurangnya informasi ke pihak keluarga seperti yang dikeluhkan sebelumnya, kata Nazmi, akibat akses informasi yang cukup sulit dari pihak rumah sakit.
“Dari awal masuk (rumah sakit), kami telepon anaknya bersama ibunya dari rumah sakit yang bersangkutan. Hanya saja di sini untuk mengakses informasi perpindahan jemaah yang sakit tidak semudah di Tanah Air,” jelasnya.