Daerah NTB

393 Jemaah Haji NTB Kloter Pertama Berangkat ke Tanah Suci Rabu Pagi

Mataram (NTB Satu) – Keberangkatan Calon Jemaah Haji untuk kloter pertama Embarkasi Lombok sebanyak 393 orang tinggal menghitung jam.

Dimana Calon Jemaah Haji (CJH) Embarkasi Lombok telah mulai memasuki Qsrama Haji NTB Selasa 6 Juni 2023 pukul 08.00 Wita. Rincian CJH terdiri dari 185 jemaah pria dan 208 jemaah wanita.

IKLAN

Kepala Kanwil Kemenag NTB H Zamroni Aziz mengatakan, seluruh jemaah kloter pertama berasal dari Kabupaten Lombok Timur. Dalam pelaksanaannya jemaah akan didampingi oleh 1 orang ketua kloter, 1 orang pembimbing ibadah, 1 orang dokter kloter, 2 orang paramedis, 2 orang petugas haji daerah.

“Alhamdulillah hari ini kloter pertama Embarkasi Lombok jamaah dari Lombok Timur sudah masuk asrama. Nanti jam 02.00 Wita dinihari dilepas dan berangkat ke BIZAM,” ujar Kakanwil Kemenag NTB Zamroni Aziz.

Lihat Juga:

Calon Jemaah Haji NTB Tertua Berusia 102 Tahun Asal Lombok Barat
Melihat Tradisi “Nyimpen” di Kota Mataram Jelang Keberangkatan Haji
12 Kloter Jemaah Haji NTB akan Diberangkatkan Mulai 7 Juni 2023
Musim Haji Tiba, Pemberangkatan Umrah Dihentikan Sementara

“Tadi ada penerimaan, ada cek kesehatan, pembagian passport, nanti malam ada pembinaan manasik, dini hari ada pelepasan,” lanjutnya.

IKLAN

Zamroni meminta kepada masyarakat NTB untuk mendoakan seluruh jemaah haji yang berangkat tahun ini agar diberikan kesehatan dalam melaksanakan ibadah haji sampai dengan kembali ke Indonesia.

Sesuai dengan jadwal penerbangan jemaah haji kloter pertama Embarkasi Lombok menuju Arab Saudi akan terbang pada Rabu besok pukul 06.55 Wita melalui Bandara Internasinal Zainuddin Abdul Madjid (Bizam). (ADH)

IKLAN

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button