Daerah NTB

Pemustaka Manfaatkan Ruang Aman dan Nyaman Milik Dinas Perpustakaan dan Kearsipan NTB

Mataram (NTB Satu) – Dinas Perpustakaan dan Kearsipan NTB sediakan ruang aman, nyaman, dan sunyi untuk aktivitas membaca dan mengerjakan tugas bagi para pemustaka atau pengguna perpustakaan. Situasi tersebut memang dibutuhkan bagi para pemustaka, seperti yang diharapkan Adzkia Pratami Sasaqi, mahasiswi asal Universitas Nahdlatul Wathan.

“Ruangan baca Perpustakaan Daerah ini sangat nyaman untuk dijadikan lokasi mengerjakan tugas. Khususnya bagi orang-orang yang butuh ketenangan sepertiku,” ungkap Adzkia, ditemui NTB Satu di Perpustakaan Daerah NTB, Senin, 9 Mei 2022.

IKLAN

Lebih lanjut, Adzkia mengatakan, berbagai buku referensi untuk menunjang tugas kuliah disediakan dengan sangat mumpuni. Ia menceritakan, apabila kampus tidak memiliki buku yang dibutuhkannya, koleksi buku Perpustakaan Daerah NTB bakal menjadi solusi.

“Di kampus, koleksi buku-bukunya terkadang tidak lengkap. Jadi, aku memilih meminjam buku di Perpustakaan Daerah NTB,” cerita Adzkia.

Sejak mengenyam pendidikan di SMA hingga kuliah, Adzkia selalu menyempatkan diri untuk hadir di Perpustakaan Daerah NTB.

“Selain meminjam buku, aku juga biasa nongkrong di Perpustakaan Daerah NTB. Karena, sudah sejak dulu, aku nongkrongnya di sini sembari mengerjakan tugas,” ujar Adzkia.

IKLAN

Sebelumnya, Kepala Dinas Perpustakaan dan Kearsipan NTB, Julmansyah, M.Ap., mengatakan, pelayanan mumpuni turut mendasari kepopuleran dan citra perpustakaan di kalangan masyarakat, khususnya pelajar dan mahasiswa.

“Berbagai fasilitas, seperti buku elektronik dan non-elektronik, komputer, sabak elektronik, serta quora membuat para pengunjung menjadikan perpustakaan sebagai tempat yang sering dikunjungi,” ungkap Julmansyah, ditemui NTB Satu di ruang kerjanya, Selasa, 12 April 2022.

Berbagai fasilitas yang tersedia bisa diakses oleh seluruh pengunjung. Bahan bacaan yang tersedia di perpustakaan daerah terus diperbarui. Setelah itu, dilakukan pendataan mengenai buku yang paling banyak dimininati. (GSR)

IKLAN

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button