Daerah NTB

Wagub NTB Dorong Kesadaran Bencana dari Desa

Mataram (NTB Satu) – Belajar dari pengalaman longsor dan banjir di Lombok Barat, Wakil Gubernur NTB, Dr. Hj Sitti Rohmi Djalillah mendorong agar kesadaran mitigasi bencana mulai dari desa.

Hal itu ia sampaikan saat mengunjungi lokasi terdampak banjir dan longsor, Selasa 7 Desember 2021. Kunjungan mulai dari Desa Batulayar Utara Kecamatan Batulayar, Desa Kekait Daye dan BTN Bhayangkara Desa Ranjok Gunung Sari.

Melihat dampak banyaknya korban dan infrastruktur rusak, Wagub meminta agar semua desa yang ada di NTB harus siap menerapkan Destana. Singkatan dari Desa Tangguh Bencana.

“Maksud dari desa tangguh bencana, yaitu menyadari potensi bencana yang ada di sekitarnya. Sehingga siap – siap. Tau apa yang harus dilakukan,,” tutur Rohmi saat meninjau lokasi bencana.

Destana dijelaskannya, adalah desa yang memiliki kemampuan mandiri untuk beradaptasi dan menghadapi ancaman bencana. Selain itu, memulihkan diri dengan segera dari dampak bencana.

Hanya saja, perlunya kesadaran masayarakat agar lebih memperhatikan kondisi lingkungan tempat tinggal.

IKLAN

“Tidak boleh ilegal logging, sampah harus dikelola dengan baik,” ujarnya.

“Contoh misalnya kita punya rumah di pinggir hutan, karakteristik bencana seperti banjir, longsor dan sebagainya, sehingga kita harus memastikan kondisi hutannya tidak boleh gundul, posisi rumah juga harus diperhatikan,” jelas Rohmi.

Rohmi juga meninjau langsung kondisi warga yang telah dievakuasi dipengungsian.

Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) NTB merilis data sementara, Selasa 07 November 2021 korban terdampak banjir di Kabupaten Lombok Barat sebanyak 5.399 KK dan di Kota Bima sebanyak 5.457 KK.

Pemprov NTB juga telah mendistribusikan bantuan di tiga Kabupaten dan Kota terdampak bencana banjir dan longsor.

Berupa makanan siap saji, matras, terpal atau tenda, selimut, paket sandang dan kebutuhan lainnya. (HAK)

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button