Daerah NTB

Penggali Kubur di Kota Bima Cek Keaslian Benda Purbakala, Ternyata Emas Murni

Mataram (NTB Satu) – Warga di Kelurahan Jatibaru Timur, Kecamatan Asakota, Kota Bima penasaran dengan benda yang ditemukan saat menggali kubur Rabu (15/9).

Beberapa hari setelah itu, warga mendatangi sebuah toko emas. Terkejut, ternyata benda tersebut emas murni.

Ibrahim, salah seorang penemu benda mirip artefak berupa cincin mahkota itu langsung mendatangi sebuah toko emas di Kota Bima. Hasilnya, kata Ibrahim, dua cincin jatah dia emas murni seberat 25,8 gram.

“Begitu saya tau hasil tesnya, langsung senang dan bersyukur. Ini rezeki mendadak,” ujarnya senang.

Setelah diketahui emas murni, pihak toko sempat menawarkan untuk dijual. Namu Ibrahim menolak. Ia pun bergegas kembali ke rumahnya dan menyimpan benda tersebut.

Sedangkan dua rekannya, Ramli dan Roni yang menemukan jenis gelang dan tusuk konde, belum melakukan tes dan ditimbang berat benda tersebut.

Namun setelah mengetahui benda yang sumbernya sama itu berupa emas, Ramli dan Roni juga menyimpan benda itu di rumahnya.
Ketiganya masih menolak beberapa tawaran untuk dibayar, baik dari Museum Samparaja Bima maupun dari Pemkot Bima. (red)

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

IKLAN
Back to top button