Jakarta (NTBSatu) – Sejumlah mahasiswa asal Indonesia, antusias menyambut kedatangan Presiden Prabowo Subianto di New Delhi, India pada Kamis malam, 23 Januari, 2025.
Mereka sengaja menyempatkan datang ke hotel, untuk melihat langsung kedatangan orang nomor satu Indonesia itu.
Salah seorang mahasiswa Indonesia di Delhi University, Sonia mengungkapkan rasa bahagianya saat bertemu langsung Presiden.
“Kita sangat excited menunggu Pak Prabowo untuk datang ke sini. Kita tidak menyangka Pak Prabowo sangat ramah mendatangi kita satu per satu,” ujar Sonia sambil tersenyum, yang NTBSatu kutip dari laman setneg.go.id, Jumat, 24 Januari 2025.
Selain itu, Sonia berharap Presiden Prabowo memberikan ruang dialog bagi mahasiswa Indonesia di India. Sebab, para mahasiswa memiliki berbagai aspirasi yang ingin mereka sampaikan kepada kepala negara.
“Mungkin kita dikasih ruang untuk berbicara dan diskusi kepada Pak Prabowo. Mungkin mau menginformasikan ke Pak Prabowo bahwa banyak mahasiswa di India. Dan juga mungkin beberapa teman-teman akan memberikan ide-ide mereka kepada Pak Prabowo,” tambahnya.
Tiga mahasiswa lain yang berasal dari Bali yakni Esti, Erna, dan Ayu juga turut menyampaikan kesannya setelah bertemu Presiden. Esti, yang tengah menempuh program managerial training di New Delhi, mengaku sudah menunggu momen ini sejak lama.
“Kita bertiga sangat menunggu kedatangannya Pak Presiden. Sebenarnya itu, sudah dari jauh hari kita mau ketemu beliau,” kata Esti.
Erna dan Ayu yang tengah menempuh pendidikan bahasa Sansekerta di New Delhi, berharap kunjungan Presiden Prabowo dapat mempererat hubungan Indonesia dan India. Mereka juga berharap Indonesia dapat memiliki universitas yang memiliki jurusan bahasa Sansekerta.
“Mungkin nanti bisa disampaikan ke Bapak Presiden, agar dibantu untuk membangun universitas Sansekerta. Karena bahasa Sansekerta itu justru Indonesia yang mempunyai bahasa tersebut,” ungkap Erna.
Agenda Prabowo di India
Sebagai informasi, agenda Prabowo di India menghadiri Upacara Perayaan Hari Republik India Tahun 2025 sebagai chief guest. Perayaan Hari Republik India telah berlangsung sejak tahun 1950, dengan Presiden Soekarno sebagai chief guest pertama.
Pada perayaan ini, Indonesia turut berpartisipasi dengan mengirimkan kontingen pasukan dari TNI berjumlah 352 orang. Rinciannya, pasukan defile dan drumband. Kontingen Indonesia berada di urutan ketiga dalam defile, setelah pasukan pembuka dan veteran.
Selain menghadiri perayaan tersebut, rencananya Presiden Prabowo juga akan menerima upacara penyambutan dari Presiden India, Droupadi Murmu di Istana Kepresidenan India, Rashtrapati Bhavan.
Setelahnya, Presiden Prabowo juga akan melakukan pertemuan bilateral bersama Perdana Menteri (PM) India, Narendra Modi di Hyderabad House.
Dari India, Presiden Prabowo bakal menuju Malaysia untuk melakukan kunjungan kenegaraan. Sekaligus pertemuan bilateral dengan Yang di-Pertuan Agong Malaysia Sultan Ibrahim.
Di samping itu, Presiden Prabowo juga akan melakukan pertemuan dengan Perdana Menteri (PM) Malaysia, Anwar Ibrahim. (*)