ADVERTORIALPemerintahan

Tanam 500 Bibit Pohon Kemiri, Yayasan Kabua Dana Rasa dan PT PELNI Kerjasama Dengan DLHK NTB serta KPH Maria Donggo Masa

Mataram (NTBSatu) – Balai KPH Maria Donggo Masa dan Dinas LHK Provinsi NTB menggandeng PT PELNI (Persero) dan Yayasan Kabua Dana Rasa melakukan safari menanam pohon. Adapun tanaman yang ditanam pada kegiatan ini yakni 500 bibit pohon kemiri.

Kepala BKPH Maria Donggo Masa Ahyar, S.Hut menyampaikan, kepada peserta Safari Menanam Pohon dan Masyarakat sekitar yang turut berkegiatan, agar tanaman yang ditanam dapat dirawat dan dijaga dengan baik agar ke depannya dapat mengurangi resiko bencana tanah longsor dan banjir, dan lain sebagainya.

Kemudian, Bendahara Yayasan Kabua Dana Rasa Andang Saputera yang turut berkegiatan menyampaikan bahwa, Kabua Dana Rasa sebagai Mitra PT. Pelni (Persero) dalam upaya penghijauan di Kota dan Kabupaten Bima, akan senantiasa siap berkontribusi aktif dalam setiap upaya penghijauan dengan hadir dan turut menyediakan bibit siap tanam.

“Terlebih Yayasan Kabua Dana Rasa Masa dan PT. Pelni (Persero) telah merilis Program Pemberdayaan Ekonomi Masyarakat berbasis Pemulihan Ekosistem yang juga mendapatkan dukungan penuh dari BKPH Maria Donggo Masa,” jelasnya Kamis, 18 Januari 2024.

Kegiatan Safari Menanam ini dihadiri langsung oleh Kepala BKPH Maria Donggo Masa, dan mendapatkan dukungan dari berbagai stakeholder yang diantaranya Kapolsek Rasana’e Timur, Komandan Koramil Rasana’e Barat, Sekertaris Camat Rasana’e Timur, Lurah Kelurahan Lampe dan beberapa kelompok kehutanan beserta masyarakat kelurahan Lampe pun turut terlibat dalam kegiatan ini.

IKLAN
Berita Terkini:

Kegiatan itu juga dilaksanakan diujung perbatasan Kota dan Kabupaten Bima, tepatnya di kelurahan Lampe, Kota Bima yang berbatasan dengan Kecamatan Wawo, Kabupaten Bima. (ADH*)

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button