Politik

Inilah Daftar Nama Bakal Calon Kepala Daerah yang Direkomendasikan PAN NTB di Pilkada 2024

Mataram (NTBSatu) – Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) PAN NTB telah memutuskan nama-nama calon kepala daerah dan wakil kepala daerah yang diberikan rekomendasi untuk diusung dalam Pilkada serentak November mendatang.

Ketua DPW PAN NTB H Muazzim Akbar mengatakan, keputusan itu diambil setelah mengadakan rapat pleno yang diperluas bersama dengan seluruh pimpinan partai di tingkat Kabupaten Kota se-NTB. Dalam rapat itu diagendakan dua hal yakni pembahasan mengenai Pilkada dan penetapan pimpinan dewan.

“Kemudian yang kedua agenda penetapan pimpinan dewan, dimana kita mendapatkan di tiga kabupaten kota di NTB,” ujarnya kepada awak media Selasa, 23 April 2024.

Khusus dalam pembahasan Pilkada, pihaknya telah menetapkan calon kepala daerah maupun wakil kepala daerah yang akan diusung sepuluh kabupaten kota.

“Untuk di Kota Bima, kita tetapkan Feri Sofian sebagai calon Walikota atau Wakil Walikota,” ucapnya.

IKLAN
Berita Terkini:

“Untuk Kabupaten Bima kita rekomendasikan dua nama, yaitu Adi Mahyudi dan Muhammad Aminurlah. Untuk Dompu kita rekomendasikan Ridwan Syah, Abdul Kadir, dan Bambang Firdaus, dan untuk Wakil Bupati kita Rekomendasikan Dr Syarifudin sama Suharli dari kader PAN,” sambungnya.

Sementara di Kabupaten Sumbawa, pihaknya tidak mengusung kader, tetapi meminta untuk DPD membangun komunikasi dengan partai Koalisi Indonesia Maju, dari calon yang ada di kabupaten Sumbawa, baik Hj Novi dan Mahmud Abdullah.

1 2Laman berikutnya

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button