Olahraga
ITDC Minta Maaf Larang Wartawan Wawancara Erick Tohir soal Utang WSBK
Lombok Tengah (NTB Satu) – Pihak ITDC meminta maaf atas miskomunikasi dan kesalahpahaman yang terjadi dengan wartawan TalikaNews, Suparman.
Permintaan maaf itu disampaikan Corporate Comunnication ITDC, Indah Haryani, Minggu malam 9 Juli 2023.
“Saya atas nama pribadi dan corporate meminta maaf atas miskomunikasi dan kesalahpahaman yang sempat terjadi dengan pak Suparman, wartawan TalikaNews,” kata Indah.
Baca Juga:
- Lalu Zohri Dinobatkan sebagai Pelari Putra Terbaik Indonesia 2025
- Komisi III DPR RI Tegaskan Kedudukan Polri Tetap Berada di Bawah Presiden
- Kriminolog UI Usul Polri Dibagi Dua Wilayah: Barat dan Timur, Ada Dua Wakapolri
- Operasi SAR Berakhir Duka, Pemancing Hilang di Sekotong Ditemukan Meninggal
Indah menyampaikan tak bermaksud mengalangi kerja pers atau media saat meliput kegiatan di The Mandalika.
Permintaan maaf disampaikan Indah kepada Suparman dan sejumlah rekan media dalam pertemuan yang dimediasi Ketua AMSI NTB, Hans Bahanan dan sejumlah media.



