Mataram (NTBSatu) – SMPN 1 Sumbawa dan MTsN 1 Kota Bima, berhasil lolos ke babak final Lomba Cerdas Cermat Museum (LCCM) Museum NTB 2025.
Kedua sekolah tersebut akan mewakili Pulau Sumbawa dalam ajang final LCCM Museum NTB, usai mencatatkan skor tertinggi pada babak semifinal. SMPN 1 Sumbawa dengan perolehan 3.200 poin dan MTsN 1 Kota Bima 2.000 poin.
Kepala Museum Negeri NTB, Ahmad Nuralam mengapresiasi semangat dan antusias para peserta LCCM 2025. Menurutnya, keberhasilan ini merupakan bukti nyata semangat belajar dan kecintaan generasi muda terhadap sejarah, budaya, dan warisan bangsa yang terus tumbuh dan berkembang.
“Kami ucapkan selamat bagi yang lolos. Untuk yang tereleminasi, terima kasih atas semangatnya, tetap berusaha. Karena ke depan akan ada kompetisi-kompetisi besar yang akan kita hadapi,” ujarnya usai babak semifinal, Senin, 21 April 2025.
Ia mengatakan, LCCM bukan sekadar ajang kompetisi. Tetapi juga bagian dari upaya edukasi untuk menanamkan nilai-nilai kebudayaan kepada pelajar sejak dini.
“Melalui lomba ini, kita berharap para peserta dapat mengenal lebih dalam kekayaan budaya lokal. Serta, mengembangkan rasa bangga sebagai bagian dari bangsa Indonesia yang kaya akan sejarah,” harap Alam, sapaan Kepala Museum Negeri NTB.
Babak Semifinal LCCM 2025
Adapun babak penyisihan untuk wilayah Pulau Sumbawa diikuti empat sekolah. Di antaranya, SMPN 1 Sumbawa, MTsN 1 Kota Bima, SMPN 4 Kota Bima, dan SMPN 1 Moyohulu.
Setelah melalui persaingan ketat dan penuh semangat, SMPN 1 Sumbawa dan MTsN 1 Kota Bima tampil unggul. Terutama dalam penguasaan materi sejarah, kebudayaan, dan pengetahuan umum terkait museum dan warisan budaya Nusantara.
Dalam babak semifinal yang berlangsung sengit, tim dari SMPN 1 Sumbawa dan MTsN 1 Kota Bima berhasil mengungguli lawan-lawannya. Kedua sekolah memperoleh skor yang impresif, menunjukkan kemampuan analisis, kerja sama tim, serta penguasaan materi.
“Ini merupakan hasil kerja keras dan semangat belajar kami dan didikan serta motivasi dari guru kami. Kami sangat bersyukur bisa masuk ke babak final. Kami akan terus mempersiapkan diri untuk babak final nanti,” ujar Juru Bicara Peserta LCCM MTsN 1 Kota Bima, Affilai Dinulhaq.
Senada, Juru Bicara Peserta LCCM SMPN 1 Sumbawa, Syifa Tri Aurelia mengapresiasi seluruh pihak yang telah mendukung.
“Kami berharap dapat memberikan yang terbaik di final nanti dan dapat menjadi juara untuk mewakil NTB di LCCM tingkat,” ungkapnya.
Sebagai informasi, babak final LCCM Museuum NTB 2025 akan berlangsung pada Kamis, 24 April 2025. Pada babak tersebut akan mempertemukan empat tim terbaik, yakni dua tim perwakilan Pulau Sumbawa dan dua tim perwakilan Pulau Lombok. (*)